Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemeran "Kebaya Merah" Berkepribadian Ganda, Gangguan Mental Apakah Itu?

Kompas.com - 12/11/2022, 06:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sosok pemeran wanita dalam video asusila "Kebaya Merah" disebut memiliki gangguan jiwa berupa kepribadian ganda.

Hal itu disampaikan oleh Kabid Humas Polda Jatim Kombes Dirmanto,  Kamis (10/11/2022).

"AH adalah ini berkepribadian ganda. Tapi secara hukum nanti akan dipastikan oleh ahli," ucapnya, dilansir dari Kompas.com, Jumat (11/11/2022).

Saat ini, Dirmanto mengatakan bahwa AH tengah menjalani proses observasi di RS Bhayangkara bersama para ahli.

Lantas, apakah kepribadian ganda ini memicu perilaku seks menyimpang?

Baca juga: Kebaya Merah dan Fenomena Masyarakat Konten

Penjelasan psikolog

Psikolog sekaligus Dosen di UNISA Yogyakarta Ratna Yunita Setiyani menjelaskan bahwa kepribadian ganda bisa disebabkan oleh luka dan trauma yang dapat memicu terjadinya penyimpangan seksual.

"Mungkin ada trauma luka batin lainnya yang didapatkan semasa kecil berupa kekerasan fisik hingga seksual, sehingga muncul atau termanifestasi dalam kebutuhan seksual yang kita sebut dengan kelainan," ujar Ratna, saat dikonfirmasi oleh Kompas.com, Jumat (11/11/2022).

Menurut Ratna, mempertontonkan anggota tubuh kepada umum merupakan salah satu bentuk gangguan psikologi atau gangguan perilaku seksual bernama eksibisionis. 

"(Hal itu) mengakibatkan si kebaya merah berani mengambil peran tersebut tanpa berpikir panjang dengan akibatnya," kata Ratna.

"Sebab dalam kondisi penuh tekanan atau kondisi alpa dari kesadaran, kita dapat mengambil keputusan yang salah atau tidak semestinya," tandas dia.

Trauma di masa kecil, baik berupa kekerasan fisik, seksual, atau emosional yang terjadi berulang, bisa saja terbawa hingga dewasa dan menjadi sebuah mekanisme pertahanan diri atau dikenal dengan defense mechanism.

Defense mechanism ini dapat keluar dalam bentuk perilaku melindungi diri dari mulai berbohong, menjadi pribadi yang berkebalikan, hingga agresif. Tujuannya, agar ego diri dapat diselamatkan dari luka batinnya.

"Hal inilah yang menguatkan pendapat kenapa seseorang dapat memiliki kepribadian ganda. Sebab dia berlindung pada mekanisme pertahanan diri yang ditampakkan untuk melindungi ego dirinya agar tetap survive hidup dengan menurunkan luka batin," terang Ratna.

Jika dilakukan terus menerus akan menjadi sebuah kepribadian yang di satu sisi bisa tampak berbeda dengan sisi lainnya.

Baca juga: Warganet Soroti Kepolisian yang Gercep soal Video Porno Kebaya Merah

Ilustrasi kepribadian gandaShutterstock Ilustrasi kepribadian ganda

Mengenal kepribadian ganda

Kepribadian ganda adalah salah satu gangguan disosiatif berupa terganggunya identitas disosiatif atau dikenal dengan istilah DID (Dissosiatif Identity disorder).

Halaman:

Terkini Lainnya

Studi: Mengurangi Asupan Kalori Diyakini Bikin Umur Lebih Panjang

Studi: Mengurangi Asupan Kalori Diyakini Bikin Umur Lebih Panjang

Tren
10 Rekomendasi Ras Anjing Ramah Anak, Cocok Jadi Peliharaan Keluarga

10 Rekomendasi Ras Anjing Ramah Anak, Cocok Jadi Peliharaan Keluarga

Tren
Terjadi Penusukan WNI di Korea Selatan, 1 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

Terjadi Penusukan WNI di Korea Selatan, 1 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

Tren
Ramai soal Kinerja Bea Cukai Dikeluhkan, Bisakah Dilaporkan?

Ramai soal Kinerja Bea Cukai Dikeluhkan, Bisakah Dilaporkan?

Tren
Viral, Video Perempuan Terjebak di Kolong Commuter Line Stasiun UI, Ini Kata KCI

Viral, Video Perempuan Terjebak di Kolong Commuter Line Stasiun UI, Ini Kata KCI

Tren
Kapan Pertandingan Indonesia Vs Irak untuk Memperebutkan Peringkat Ketiga? Simak Jadwalnya

Kapan Pertandingan Indonesia Vs Irak untuk Memperebutkan Peringkat Ketiga? Simak Jadwalnya

Tren
Kucing di China Nyalakan Kompor dan Picu Kebakaran, Dipaksa 'Kerja' untuk Bayar Kerugian

Kucing di China Nyalakan Kompor dan Picu Kebakaran, Dipaksa "Kerja" untuk Bayar Kerugian

Tren
Imbas Gunung Ruang Kembali Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup Sementara hingga Besok

Imbas Gunung Ruang Kembali Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup Sementara hingga Besok

Tren
4 Keputusan Wasit Shen Yinhao yang Dianggap Merugikan Timnas di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

4 Keputusan Wasit Shen Yinhao yang Dianggap Merugikan Timnas di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Kronologi Kecelakaan Motor Harley-Davidson di Probolinggo, Dokter dan Istrinya Jadi Korban

Kronologi Kecelakaan Motor Harley-Davidson di Probolinggo, Dokter dan Istrinya Jadi Korban

Tren
Ramai soal Setop Imunisasi Anak, Apa Dampaknya pada Tubuh Si Kecil?

Ramai soal Setop Imunisasi Anak, Apa Dampaknya pada Tubuh Si Kecil?

Tren
Analogi Shin Tae Yong dan Wibisana

Analogi Shin Tae Yong dan Wibisana

Tren
Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Skenarionya

Tren
Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Tren
Ilmuwan Pecahkan Misteri 'Kutukan Firaun' yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Ilmuwan Pecahkan Misteri "Kutukan Firaun" yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com