Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UPDATE Corona 30 Oktober: Wuhan China Kembali Lockdown

Kompas.com - 30/10/2022, 07:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 belum selesai, bahkan beberapa wilayah mengalami lonjakan kasus.

Berdasarkan data Worldometers pada Minggu (30/10/2022) pagi, total kasus virus corona secara global adalah 635.250.163 kasus.

Sebanyak 614.240.766 di antaranya telah sembuh, sedangkan 6.593.143 lainnya meninggal dunia.

Adapun tercatat, kasus aktif virus corona di dunia sejumlah 14.416.254 pasien.

Total 99,7 persen atau 14.379.988 pasien mengalami gejala ringan. Sementara sebanyak 0,3 persen sisanya atau 36.266 kasus dalam kondisi serius.

Berikut 5 negara yang melaporkan kasus Covid-19 terbanyak:

  • Amerika Serikat: 99.341.334 kasus, 1.095.199 kematian, dan 96.810.414 kasus sembuh.
  • India: 44.651.581 kasus, 529.008 kematian, dan 44.102.852 kasus sembuh.
  • Perancis: 36.793.161 kasus, 156.832 kematian, dan 35.709.421 kasus sembuh.
  • Jerman: 35.571.130 kasus, 153.544 kematian, dan 33.801.900 kasus sembuh.
  • Brasil: 34.864.317 kasus, 688.132 kematian, dan 34.038.995 kasus sembuh.

*Catatan: data yang ditampilkan dapat berubah sewaktu-waktu.

Baca juga: Subvarian Omicron XBB Masuk Indonesia, Virus Corona Apa Itu?

Kasus harian Covid-19 di Indonesia di atas 3.000

Menurut data Kementerian Kesehatan (Kemenkes), kasus harian virus corona di Indonesia masih di atas angka 3.000.

Per Sabtu (29/10/2022) pukul 16.00 WIB, Covid-19 bertambah 3.141 kasus, sehingga total konfirmasi menjadi 6.487.905 kasus.

Adapun total kasus corona aktif di Indonesia sejumlah 23.748 kasus.

Pasien sembuh bertambah sebanyak 2.109, sehingga recovery rate kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 97,2 persen.

Sementara itu, pasien meninggal dunia akibat virus corona per Sabtu sore dilaporkan sebanyak 27 jiwa.

Berikut update kasus harian yang sudah dilaporkan Kementerian Kesehatan hingga Sabtu (29/10/2022):

  • Total pasien positif: 6.487.905 kasus
  • Total kasus aktif: 23.748 kasus (0,4 persen)
  • Total kasus sembuh: 6.305.586 kasus (97,2 persen)
  • Total korban meninggal: 158.571 kasus (2,4 persen).

Berikut update Covid-19 di berbagai negara dunia:

Baca juga: Wuhan Lockdown Lagi, Hampir 1 Juta Orang Harus di Rumah

China termasuk Wuhan kembali lockdown

Seorang pengunjung melihat karya seni dengan tulisan Go China yang ditinggalkan oleh pekerja di Rumah Sakit Leishenshan yang dibangun di tempat parkir dari modul prefabrikasi dalam dua minggu di Wuhan di provinsi Hubei, China tengah, Sabtu, 11 April 2020.AP PHOTO/NG HAN GUAN Seorang pengunjung melihat karya seni dengan tulisan Go China yang ditinggalkan oleh pekerja di Rumah Sakit Leishenshan yang dibangun di tempat parkir dari modul prefabrikasi dalam dua minggu di Wuhan di provinsi Hubei, China tengah, Sabtu, 11 April 2020.
Klaster baru Covid-19 kembali menghantui China, termasuk Wuhan.

Akibatnya, sekitar 200 kawasan permukiman di sejumlah kota menjalani penguncian wilayah atau lockdown.

Diberitakan Antara, Sabtu (29/10/2022), tempat kasus pertama Covid-19 ditemukan pada akhir 2019, Wuhan, juga mengalami penguncian wilayah.

Sebanyak 800 ribu warga lebih di salah satu distrik Kota Wuhan, Provinsi Hubei, diperintahkan untuk tidak meninggalkan rumah hingga hari ini, Minggu (30/10/2022).

Sementara itu, di Kota Zhengzhou, Provinsi Henan, yang kerap dikenal sebagai sentra produksi iPhone terbesar di dunia, turut terdampak oleh temuan klaster baru virus corona ini.

Baca juga: Stok Vaksin Booster Covid-19 Menipis, Ini Kata Kemenkes

5 juta vaksin Pzifer didatangkan ke Indonesia

Tenaga kesehatan menyuntikkan vaksin Pfizer dosis ketiga kepada warga lanjut usia saat vaksinasi booster Covid-19 di Puskesmas Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jakarta, Kamis (13/1/2022). Pemerintah memulai program vaksinasi lanjutan (booster) Covid-19 secara gratis kepada masyarakat umum yang berusia 18 tahun ke atas dengan kelompok prioritas penerima vaksin adalah orang lanjut usia (lansia) dan penderita immunokompromais.KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG Tenaga kesehatan menyuntikkan vaksin Pfizer dosis ketiga kepada warga lanjut usia saat vaksinasi booster Covid-19 di Puskesmas Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jakarta, Kamis (13/1/2022). Pemerintah memulai program vaksinasi lanjutan (booster) Covid-19 secara gratis kepada masyarakat umum yang berusia 18 tahun ke atas dengan kelompok prioritas penerima vaksin adalah orang lanjut usia (lansia) dan penderita immunokompromais.
Pemerintah mendatangkan 5 juta dosis vaksin Pfizer untuk memenuhi kebutuhan vaksin di Indonesia.

Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Maxi Rein Rondonuwu mengatakan, hal ini sebagai upaya untuk mempercepat vaskinasi dosis lengkap hingga dosis booster.

Menurut dia, setengah dari dosis tersebut sudah dikirimkan ke 25 provinsi di Indonesia.

"Lebih dari 2,5 juta vaksin Pzifer ini sudah didistribusikan ke provinsi serta kabupaten/kota. Sisanya menjadi buffer stock pusat," tutur Maxi, di Jakarta, dikutip dari Antara, Sabtu (29/10/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Pakai Jasa Pendorong Ilegal, 5 Anggota Jemaah Haji Indonesia Berurusan dengan Polisi Arab Saudi

Pakai Jasa Pendorong Ilegal, 5 Anggota Jemaah Haji Indonesia Berurusan dengan Polisi Arab Saudi

Tren
Cerita Warga yang Alami 'Blackout' di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Cerita Warga yang Alami "Blackout" di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Tren
Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Tren
China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

Tren
Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Tren
Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Tren
5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

Tren
WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

Tren
Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Tren
Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Tren
Studi 25 Tahun Ungkap Pola Makan Mencegah Kematian Dini pada Wanita

Studi 25 Tahun Ungkap Pola Makan Mencegah Kematian Dini pada Wanita

Tren
Pengamat Khawatirkan Cuti Melahirkan 6 Bulan Bisa Picu Diskriminasi Wanita di Ruang Kerja

Pengamat Khawatirkan Cuti Melahirkan 6 Bulan Bisa Picu Diskriminasi Wanita di Ruang Kerja

Tren
Mengenal Vitamin P atau Flavonoid dan Manfaatnya bagi Kesehatan, Apa Saja?

Mengenal Vitamin P atau Flavonoid dan Manfaatnya bagi Kesehatan, Apa Saja?

Tren
Cerita Mahasiswa Indonesia Penerjemah Khotbah Jumat di Masjid Nabawi

Cerita Mahasiswa Indonesia Penerjemah Khotbah Jumat di Masjid Nabawi

Tren
Kenapa Kita Sering Merasa Diawasi? Ini 4 Alasan Psikologisnya

Kenapa Kita Sering Merasa Diawasi? Ini 4 Alasan Psikologisnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com