Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Komputer? Ini Pengertian, Sejarah, hingga Jenisnya

Kompas.com - 15/07/2022, 09:30 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

Komputer digital pertama dikembangkan oleh Konrad Zuse, seorang insinyur mesin asal Jerman.

Sebelum perang dunia kedua pecah, Zuse membangun komputer digital pertama bernama Z1 yang dapat diprogram.

 

Pada 1936 di ruang tamu orang tuanya di Berlin, ia merakit pelat logam, pin, dan menciptakan sebuah mesin yang dapat melakukan perhitungan tambah dan kurang.

Selama perang dunia kedua pada 1943, John Mauchly menciptakan mesin bernama Electronic Numerical Integrator and Calculator (ENIAC).

ENIAC mulanya diciptakan untuk membantu Angkatan Darat memprediksi serangan. ENIAC dibekali dengan kemampuan analisa yang dapat menghitung ribuan masalah dalam hitungan detik.

ENIAC memiliki berat 30 ton dan membutuhkan ruang 457 meter persegi. Hal ini karena banyaknya komponen pendukung ENIAC, seperti 40 lemari kabinet, 6.000 sakelar, dan 18.000 tabung hampa.

Baca juga: 5 Komponen dari Sistem Perangkat Keras Komputer

Jenis-jenis komputer

Komputer bisa digolongkan dalam berbagai jenis, baik berdasarkan ukuran maupun kemampuan komputer.

Dikutip dari laman Geeksforgeeks, komputer berdasarkan ukurannya, di antaranya dibagi menjadi:

1. Superkomputer

Superkomputer adalah komputer yang dirancang sedemikian rupa untuk memproses sejumlah besar data dan memproses triliunan instruksi atau data dalam hitungan detik.

Superkomputer biasanya terdiri dari ribuan prosesor yang saling berhubungan.

Adapun superkomputer pertama kali dikembangkan oleh Roger Cray pada 1976.

2. Komputer mainframe

Komputer mainframe dirancang untuk mendukung ratusan atau ribuan pengguna saat bersamaan.

Komputer mainframe bisa menjalankan proses yang berbeda secara bersama-sama.

Komputer mainframe ideal untuk organisasi besar, seperti perbankan, sektor telekomunikasi, dan sebagainya.

3. Komputer mini

Komputer mini merupakan komputer multiprocessing dengan ukuran sedang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com