Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amankah Meninggalkan Kucing Sendirian di Rumah dalam Waktu Lama?

Kompas.com - 10/03/2022, 13:35 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Kucing dikenal lebih mandiri daripada anjing, tak terikat terlalu kuat dengan pemiliknya.

Namun benarkah kucing tak kesepian sama sekali ketika ditinggal pergi pemiliknya selama berhari-hari?

Dilansir dari Newsweek, meski terkesan sebagai makhluk penyendiri yang cuek, namun kucing juga makhluk yang sangat menuntut perhatian, terutama jika kucing sudah menjadi hewan domestik alias hewan peliharaan rumahan.

Jadi beberapa pengamat satwa tak menyarankan meninggalkan kucing terlalu lama di rumah dalam kondisi sendirian.

Lantas amankah meninggalkan kucing berhari-hari di dalam rumah? Apakah kucing bisa kesepian?

Baca juga: Mengapa Lidah Kucing Kasar tapi Lidah Anjing Tidak? Ternyata Ini Alasannya

Waktu maksimal meninggalkan kucing di rumah

Ketika liburan datang, seperti libur Lebaran, banyak pemilik kucing akan menitipkan kucingnya ke penitipan satwa.

Namun beberapa pemilik kucing ada yang memilih meninggalkan kucingnya di dalam rumah dengan membekali kucing dengan stok makan, minum, juga sekotak pasir bersih yang cukup.

Ada banyak pertimbangan meninggalkan kucing di dalam rumah daripada menitipkannya di penitipan satwa.

Pertama, ada risiko kucing stres ketika dititipkan di tempat baru. Stres bisa memicu penurunan napsu makan, dan penurunan napsu makan bisa membuat kucing sakit.

Kedua, ada pula risiko penularan virus dan kutu di tempat penitipan satwa. Mengingat di tempat penitipan ada banyak kucing dan anjing yang mendiami satu lokasi yang sama.

Dengan berbagai alasan ini, apakah aman meninggalkan kucing sendirian di dalam rumah? Dan berapa hari waktu maksimal yang paling aman?

Celio Haddon, pengawat perilaku kucing, mengatakan bahwa kucing bisa ditinggal di dalam rumah selama 12 hingga 24 jam lamanya.

"Asalkan kucing diberi stok makanan kering yang cukup, stok air minum, dan pasir bersih, maka kucing bisa ditinggal selama 12 hingga 24 jam lamanya," ujarnya seperti disarikan dari Newsweek.

Baca juga: Mengapa Flu pada Kucing Susah Sembuh? Ini Penjelasannya

Tips meninggalkan kucing sendirian di rumah

Sebelum meninggalkan kucing sendirian di dalam rumah, Anda harus mempertimbangkan usia dan kebutuhan kucing.

Kucing dengan usia di bawah 4 bulan sebaiknya tak ditinggal lebih lama dari empat jam. Dan kucing berusia di atas 6 bulan, sebaiknya tak ditinggal lebih lama dari 8 jam. Sedangkan kucing dewasa, bisa aman ditinggal hingga 24 jam.

Kucing yang memiliki ikatan emosional kuat dengan pemiliknya rawan stres jika ditinggal terlalu lama.SHUTTERSTOCK / VeronArt16 Kucing yang memiliki ikatan emosional kuat dengan pemiliknya rawan stres jika ditinggal terlalu lama.
Teresa Keiger, Creative Director The Cat's Fanciers Association, mengatakan bahwa meninggalkan kucing sendirian dalam waktu sangat lama bisa membuat kucing stres dan depresi.

Karena stok makanan dan minuman bisa habis, juga pasir di kotaknya berisiko terlalu kotor sehingga membuat kucing menahan buang air besar dan air kecil di sana.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com