Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab Jadwal Vaksinasi Booster Tak Muncul di PeduliLindungi

Kompas.com - 14/01/2022, 06:30 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi memberikan penjelasan terkait penyebab jadwal vaksinasi booster yang tidak muncul atau ditemukan di aplikasi PeduliLindungi.

Menurutnya, ada dua kemungkinan mengapa jadwal vaksinasi booster tidak muncul di PeduliLindungi.

Pertama yakni yang bersangkutan belum mencapai 6 bulan setelah vaksinasi dosis kedua atau penyebab lainnya yakni belum masuk di PeduliLindungi.

"Bisa saja belum 6 bulan atau memang belum masuk di PeduliLindungi," ujarnya kepada Kompas.com, Kamis (13/1/2022).

Baca juga: Daftar Peningkatan Antibodi Kombinasi Vaksin Booster, Vaksin Apa yang Tertinggi?

Nadia mengatakan, pendaftaran vaksinasi booster bisa juga dilakukan dengan langsung mendatangi fasilitas kesehatan terdekat.

"Kalau lansia bisa langsung," imbuhnya.

Hal itu juga dipertegas di laman Kemenkes, di mana seseorang yang termasuk kelompok prioritas tetapi belum mendapatkan tiket dan jadwal vaksinasi di aplikasi PeduliLindungi bisa datang langsung ke fasilitas kesehatan atau tempat terdekat.

Baca juga: Program Vaksinasi Dosis Ketiga Dimulai 12 Januari, Vaksin Booster Wajib atau Tidak?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com