Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Kecelakaan Pesawat Menewaskan Anak Presiden AS

Kompas.com - 16/07/2021, 08:31 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini tepat 22 tahun lalu, John F. Kennedy Jr beserta istri dan saudara perempuannya meninggal dunia dalam kecelakaan pesawat di Samudera Atlantik pada 16 Juli 1999.

Dikutip dari History, anak dari Presiden Amerika Serikat ke-35 John F. Kennedy Sr itu baru memiliki jam terbang pengemudikan pesawat sekitar 300 jam. 

Kennedy Jr lepas landas dari bandara Essex County, New Jersey dengan pesawat bermesin tunggalnya ke dalam malam yang berkabut. 

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah 8 Juli 1994: Meninggalnya Kim Il Sung, Pendiri Korea Utara

 

Menolak tawaran instruktur

Ia sebelumnya telah menolak tawaran salah satu instruktur penerbangan untuk menemaninya. Kennedy Jr tetap bersikeras ingin melakukannya sendiri. 

Untuk mencapai tujuannya di Martha's Vineyard, ia harus terbang sejauh 321 km, dengan fase akhir di atas lautan yang gelap dan berkabut.

Pilot yang tidak berpengalaman bisa kehilangan pandangan dalam kondisi seperti itu.

Baca juga: [POPULER TREN] Cara Unduh Sertifikat Vaksin | Kematian Corona Indonesia Tertinggi di Asia Tenggara

 

Selain itu, ia baru pulih dari patah pergelangan kaki, yang mungkin mempengaruhi kemampuannya untuk mengemudikan pesawatnya.

Di Martha's Vineyard, Kennedy akan menurunkan adik iparnya Lauren Bessette, salah satu dari dua penumpangnya.

Dari sana, Kennedy dan istrinya, Carolyn, akan terbang ke kompleks Kennedy di Pelabuhan Hyannis Cape Cod untuk pernikahan Rory Kennedy, anak bungsu dari mendiang Robert F Kennedy.

Baca juga: Hari Ini Dalam Sejarah: Penulis Ernest Hemingway Meninggal Dunia

Kronologi kecelakaan

Sayangnya, pesawat yang dikemudikan Kennedy Jr tak pernah sampai ke Martha's Vineyard.

Data radar yang diperiksa kemudian menunjukkan pesawat jatuh dari 2.200 kaki ke 1.100 kaki dalam rentang 14 detik, tingkat yang jauh melampaui batas maksimum aman pesawat.

Pesawat Kennedy dilaporkan hilang oleh teman dan anggota keluarga. Operasi penyelamatan pun diluncurkan oleh penjaga pantai, angkatan laut, angkatan darat, dan warga sipil.

Setelah pencarian selama dua hari, ribuan orang yang terlibat putus asa untuk menemukan korban selamat dan mengalihkan upaya mereka untuk menemukan puing-puing pesawat dan tubuh korban.

Orang Amerika berduka atas kehilangan "putra mahkota" dari salah satu keluarga paling dikagumi di negara itu.

Kecelakaan ini menambah catatan panjang serangkaian tragedi tanpa henti yang telah menghantui keluarga Kennedy selama bertahun-tahun.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Presiden AS John F Kennedy Tewas Ditembak

 

Jasad ditemukan

Pada 21 Juli, penyelam angkatan laut menemukan jasad Kennedy Jr, istri, dan adiknya dari reruntuhan pesawat yang berada di kedalaman 35 meter, sekitar 8 mil dari pantai Vineyard.

Penyelidik yang mempelajari puing-puing Piper Saratoga tidak menemukan masalah dengan sistem mekanis atau navigasinya.

Dalam laporan terakhir mereka yang dirilis pada tahun 2000, Dewan Keselamatan Transportasi Nasional menyimpulkan bahwa kecelakaan itu disebabkan oleh seorang pilot yang tidak berpengalaman yang menjadi bingung dalam kegelapan dan kehilangan kendali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Gempa M 5,0 Guncang Pacitan, Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,0 Guncang Pacitan, Tidak Berpotensi Tsunami

Tren
6 Cara Intermittent Fasting, Metode Diet Isa Bajaj yang Berhasil Turun Berat Badan 12 Kg

6 Cara Intermittent Fasting, Metode Diet Isa Bajaj yang Berhasil Turun Berat Badan 12 Kg

Tren
Sidang SYL: Beli Kado dan Renovasi Rumah Pribadi dari Uang Kementan

Sidang SYL: Beli Kado dan Renovasi Rumah Pribadi dari Uang Kementan

Tren
Rincian Formasi CPNS Sekolah Kedinasan 2024, STAN Terbanyak

Rincian Formasi CPNS Sekolah Kedinasan 2024, STAN Terbanyak

Tren
Pertandingan Indonesia Vs Guinea Disiarkan di RCTI, Kick Off 20.00 WIB

Pertandingan Indonesia Vs Guinea Disiarkan di RCTI, Kick Off 20.00 WIB

Tren
Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Tren
Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing 'Oren' Barbar

Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing "Oren" Barbar

Tren
8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Tren
Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Tren
Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Tren
Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Tren
Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN]  Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

Tren
PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

Tren
Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com