Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Pesawat Iran Air Ditembak Jatuh AS, 290 Orang Tewas

Kompas.com - 03/07/2021, 08:49 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

Selama beberapa menit berikutnya, ada kebingungan di atas kapal penjelajah AS mengenai identitas pesawat, yang akhirnya ditentukan sebagai jet tempur F-14 yang jauh lebih kecil.

Setelah beberapa panggilan peringatan tidak diindahkan, Vincennes menembakkan dua rudal darat-ke-udara pada pukul 10.54 waktu setempat. Rudal itu menghancurkan pesawat dan membunuh semua yang ada di dalamnya.

Tak lama setelah itu para pejabat AS melaporkan bahwa pesawat Iran telah turun dengan cepat dan menuju Vincennes.

Selain itu, disebutkan bahwa penerbangan Iran Air 655 tidak berada dalam rute normalnya.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Kecelakaan Civil Air Transport 106 di Taiwan Tewaskan 57 Orang

Utang maaf AS terhadap Iran

Usai insiden itu, rakyat Iran semakin yakin bahwa Amerika Serikat memang berniat menyerang negara itu dan Amerika akan melibatkan diri dalam Perang Iran-Irak.

Pada Agustus 1988, sebulan setelah tragedi itu, pemerintah Iran menerbitkan perangko yang menggambarkan penembakan tersebut.

Pada Februari 1996, pemerintah Amerika Serikat sepakat membayarkan uang kompensasi sebesar 131,8 juta dolar agar Iran menghentikan kasus ini.

Sebanyak 61,8 juta dolar disalurkan untuk keluarga warga Iran yang tewas dalam penerbangan itu.

Tak diperoleh keterangan soal penggunaan sisa uang kompensasi yang dibayarkan pemerintah AS kepada Iran itu.

Pemerintah Amerika juga menyatakan menyesali insiden yang terjadi dan tewasnya ratusan orang. Namun, pemerintah AS tak pernah meminta maaf atau mengakui telah berbuat salah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com