Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Foto Jadul "Hidup" dengan Aplikasi Deepfake MyHeritage

Kompas.com - 08/03/2021, 06:03 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

"Fitur ini ditujukan untuk penggunaan nostalgia, yaitu untuk menghidupkan kembali leluhur tercinta," tulis pihak MyHeritage.

Selain itu, pihak MyHeritage juga mengakui, beberapa orang menyukai fitur nostalgia ini dan menganggapnya ajaib.

"Hasilnya bisa jadi kontroversial, dan sulit untuk tetap acuh tak acuh pada teknologi ini," lanjut pihak MyHeritage.

Dikutip dari People, (4/3/2021), Pendiri dan CEO MyHeritage, Gilad Japhet, mengungkapkan bahwa fitur ini memberikan cara baru yang mendalam untuk terhubung dengan sejarah keluarga mereka.

Menurutnya, MyHeritage membantu orang mengalami sejarah keluarga mereka tidak seperti sebelumnya.

Baca juga: Mengenal Korset, Pakaian Dalam dari Abad Ke-15 yang Kembali Populer

Cara kerja deepfake

Menurut siaran pers dari MyHeritage, Deep Nostalgia dikembangkan bekerja sama dengan D-ID, perusahaan yang berspesialisasi dalam pemeragaan video dengan menggunakan teknik AI yang disebut deep learning.

Adapun teknk ini menggunakan video cetak biru yang direkam sebelumnya oleh karyawan di MyHeritage, atau "pengemudi".

Kemudian perusahaan dapat mengarahkan gerakan untuk setiap wajah di foto yang diunggah.

Animasi dipilih berdasarkan orientasi wajah dalam gambar dan terdiri dari gerak tubuh manusia nyata, seperti tersenyum, berkedip, mengangguk, dan bergerak.

Hasilnya, pengguna dapat melihat gambaran realistis tentang bagaimana seseorang bisa bergerak dan terlihat jika terekam dalam video.

Baca juga: Kekasih Menghilang Tanpa Kabar dan Kepastian, Apakah Itu Ghosting?

Untuk mengoptimalkan hasil tersebut, MyHeritage mengatakan bahwa mereka menggunakan penambah foto mereka, yang meningkatkan resolusi dan fokus pada wajah yang buram dan beresolusi rendah.

Deep Nostalgia juga berfungsi pada foto yang telah diwarnai atau warnanya dipulihkan dengan MyHeritage In Color.

Sejauh ini, perusahaan telah memberikan contoh dengan tokoh-tokoh terkenal seperti Marie Curie, Amelia Earhart dan Charles Darwin.

Meski begitu, pengguna dapat melihat hasil yang berbeda-beda tergantung pada video, sudut, dan aksesori di wajah, jelas MyHeritage di situs web mereka.

"Teknologi terkadang perlu mensimulasikan bagian yang tidak muncul dalam foto asli, seperti gigi atau telinga, dan kualitas hasil akhirnya mungkin berbeda," ujar perusahaan tersebut.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Tren
Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Tren
Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tren
Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Tren
Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Tren
9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

Tren
Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Tren
Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com