Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Nunuk Nuraini dan Sejarah Indomie | Viral Surat Eiger kepada YouTuber

Kompas.com - 29/01/2021, 05:30 WIB
Rizal Setyo Nugroho

Editor

KOMPAS.com - Nunuk Nuraini, penemu varian bumbu Indomie meninggal dunia pada Rabu (27/1/2021).

Kabar meninggalnya Nunuk yang telah mengabdi dan mengenalkan varian rasa Indomie hampir 30 tahun ini meninggalkan kesan mendalam.

Berita seputar meninggalnya Manajer Flavor Development Divisi Mi Instan Indofood itu viral dan menjadi yang terpopuler di laman Tren.

Berita lainnya yang juga banyak mendapat perhatian pembaca adalah viral foto pencurian di museum Sulawesi Tenggara dan profil mantan KSAD Wismoyo Arismunandar.

Selengkapnya, berikut ini berita Populer Tren sepanjang Kamis (28/1/2021) hingga Jumat (29/1/2021):

1. Sejarah Indomie

Indomie dengan kemasan jadul HARIAN KOMPAS/RADITYA HELABUMI Indomie dengan kemasan jadul

Indomie adalah salah satu merek mie instan yang populer di Indonesia.

Hal itu salah satunya berkat peran Nunuk Nuraini sebagai peracik dan penemu bumbu-bumbu Indomie.

Nunuk diketahui telah bekerja sebagai peramu rasa pada divisi mi instan di PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk selama hampir 30 tahun.

Selengkapnya mengenai sejarah Indomie dapat dibaca di sini:

Pencipta Varian Rasa Indomie Nunuk Nuraini Meninggal Dunia, Bagaimana Sejarah Indomie?

 

2. Fakta Nunuk Nuraini, peracik bumbu Indomie

Foto Nunuk Nuraini, peracik dan taster bumbu Indomie. DOK. MC QUEEN Foto Nunuk Nuraini, peracik dan taster bumbu Indomie.

Nunuk Nuraini, peracik bumbu Indomie yang baru saja berpulang pada Rabu (27/1/2021) adalah lulusan Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung Jurusan Teknologi Pangan.

Hingga saat ini Indomie memiliki puluhan varian rasa yang beraneka ragam, misalnya rasa ayam geprek, rasa ayam kari, rasa rendang, dan rasa soto spesial.

Selain di Indonesia, Indomie kini memiliki sejumlah pabrik di berbagai negara, mulai dari Malaysia, Arab Saudi, Nigeria, Suriah, hingga Mesir.

Pada 2019, Indomie juga dinobatkan sebagai ramen instan dengan rasa terenak versi Los Angeles Times.

Fakta seputar Nunuk Nuraini dapat dibaca di sini:

3 Fakta Seputar Nunuk Nuraini, Peracik Bumbu Indomie yang Meninggal pada Usia 59 Tahun

3. Viral surat teguran Eiger kepada YouTuber

Produsen perlengkapan outdoor Eiger mendadak viral setelah beredarnya surat teguran yang ditujukan kepada seorang youtuber, Dian Widiyanarko.

Melalui surat bernomor 19/Legal_Eigerindo/I/2021 itu, pihak Eiger mengakui keberatannya dengan video review salah satu produk mereka.

Alasannya, selain masalah kualitas video tapi lokasi pengambilan gambar yang dianggap tidak layak untuk mengulas produk mereka.

Pihak Eiger kemudian memberikan klarifiksi dan menyampaikan permohonan maaf.

Penjelasan Eiger dapat disimak di sini: 

Soal Surat Keberatannya kepada YouTuber, Eiger: Kami Minta Maaf

 

4. Viral foto pencurian museum Sultra

Warganet di media sosial Twitter dihebohkan dengan kabar pencurian benda bersejarah yang terjadi di Museum Negeri Sulawesi Tenggara.

Kabar tersebut diunggah oleh akun @potretlawas pada Rabu (27/1/2021) pukul 06.57 WIB, beserta sejumlah foto yang memperlihatkan kondisi rak penyimpanan museum pasca-kejadian pencurian.

Beberapa benda bersejarah yang hilang merupakan jenis logam, seperti ceret, keris, pedang peninggalan Jepang, gong kecil, dan baju adat.

Berita pencurian benda di musem dapat di sini:

Foto Viral Pencurian di Museum Sulawesi Tenggara, Keris dan Pedang Peninggalan Jepang Hilang

5. Malam tanpa bayangan bulan di Kabah

Ratusan jemaah mengelilingi Kabah di Masjid al-Haram, dengan tetap menjaga jarak untuk melindungi diri mereka dari virus corona jelang ziarah haji di kota suci Muslim Mekah, Arab Saudi, Rabu, 29 Juli 2020. AP Photo Ratusan jemaah mengelilingi Kabah di Masjid al-Haram, dengan tetap menjaga jarak untuk melindungi diri mereka dari virus corona jelang ziarah haji di kota suci Muslim Mekah, Arab Saudi, Rabu, 29 Juli 2020.

Malam Tanpa Bayangan Bulan (MTBB) akan terjadi di Kabah, Mekkah, Arab Saudi, pada Jumat (29/1/2021)

MTBB adalah malam ketika Bulan memasuki fase purnama.

Posisi Bulan berada tepat di atas kepala kita sehingga seolah-olah tidak ada bayangan yang terbentuk.

Fenomena ini dapat dimanfaatkan untuk meluruskan arah kiblat bagi belahan dunia yang mengalami malam hari selama Bulan belum terbenam.

Selengkapnya berita malam tanpa bayangan bisa dicek di sini:

Langka, Malam Tanpa Bayangan Bulan di Kabah, Saatnya Luruskan Arah Kiblat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

30 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2024, Penuh Semangat

30 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2024, Penuh Semangat

Tren
Sejarah Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Dicetuskan Soekarno, Dilarang Soeharto

Sejarah Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Dicetuskan Soekarno, Dilarang Soeharto

Tren
Membentang Jauh Melampaui Orbit Neptunus, Apa Itu Sabuk Kuiper?

Membentang Jauh Melampaui Orbit Neptunus, Apa Itu Sabuk Kuiper?

Tren
Tarif Promo LRT Jabodebek Dicabut Per 1 Juni 2024, Berapa Tarif Normalnya?

Tarif Promo LRT Jabodebek Dicabut Per 1 Juni 2024, Berapa Tarif Normalnya?

Tren
Iran Buka Pendaftaran Capres Usai Wafatnya Raisi, Syarat Minimal S2

Iran Buka Pendaftaran Capres Usai Wafatnya Raisi, Syarat Minimal S2

Tren
Khutbah Jumat Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Bisa Didengarkan dalam Bahasa Indonesia, Ini Caranya

Khutbah Jumat Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Bisa Didengarkan dalam Bahasa Indonesia, Ini Caranya

Tren
Ramai Poster “All Eyes on Papua” di Media Sosial, Apa yang Terjadi?

Ramai Poster “All Eyes on Papua” di Media Sosial, Apa yang Terjadi?

Tren
Sosok Nikki Haley, Wanita yang Tulis 'Habisi Mereka' di Rudal Israel

Sosok Nikki Haley, Wanita yang Tulis "Habisi Mereka" di Rudal Israel

Tren
Promo Gratis Masuk Ancol 1-21 Juni 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Promo Gratis Masuk Ancol 1-21 Juni 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Tren
Kartu Prakerja Gelombang 69 Dibuka Hari Ini, Klik www.prakerja.go.id

Kartu Prakerja Gelombang 69 Dibuka Hari Ini, Klik www.prakerja.go.id

Tren
7 Kelompok yang Dapat Diskon Tiket Kereta dari KAI, Ada yang Berlaku Seumur Hidup

7 Kelompok yang Dapat Diskon Tiket Kereta dari KAI, Ada yang Berlaku Seumur Hidup

Tren
SIM C1 Resmi Berlaku untuk Motor 250-500 CC, Ini Syarat dan Biayanya

SIM C1 Resmi Berlaku untuk Motor 250-500 CC, Ini Syarat dan Biayanya

Tren
Mulai 2 Juni 2024, Masuk Mekkah Tanpa Izin Haji Bisa Kena Denda, Berapa Besarannya?

Mulai 2 Juni 2024, Masuk Mekkah Tanpa Izin Haji Bisa Kena Denda, Berapa Besarannya?

Tren
Link Live Streaming Liga 1 Madura United Vs Persib Bandung Hari Ini

Link Live Streaming Liga 1 Madura United Vs Persib Bandung Hari Ini

Tren
Penjelasan Gerindra soal Baliho Budisatrio Djiwandono-Kaesang Maju Pilkada Jakarta

Penjelasan Gerindra soal Baliho Budisatrio Djiwandono-Kaesang Maju Pilkada Jakarta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com