Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank Indonesia Buka Rekrutmen Pegawai, Cek Syarat dan Caranya di Sini

Kompas.com - 05/09/2020, 13:01 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Jihad Akbar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bank Indonesia membuka lowongan untuk calon pegawai BI mulai hari ini, Sabtu (5/9/2020).

Direktur Departemen Komunikasi Bank Indonesia Junanto Herdiawan membenarkan informasi tersebut.

"Betul. Itu rekrutmen untuk jalur PCPM (Pendidikan Calon Pegawai Muda), salah satu jalur masuk untuk menjadi pegawai Bank Indonesia," kata Junanto kepada Kompas.com, Sabtu (5/9/2020).

Lanjutnya, PCPM adalah jalur semacam trainee, yang jalur kariernya nanti diarahkan menjadi pimpinan-pimpinan BI di masa depan.

Baca juga: Selain Uang Rp 75.000, Ini Uang Perayaan Khusus yang Pernah Dibuat BI

Persyaratan

Adapun, syarat-syaratnya adalah sebagai berikut:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Telah menyelesaikan masa studi jenjang S1/S2, IPK minimal 3,00 (skala 4,00)
  • Usia (per 5 September 2020) bagi S1 maksimal 26 tahun dan bagi S2 maksimal 28 tahun
  • Diutamakan memiliki prestasi nasional/internasional dan pengalaman berorganisasi di kampus dan/atau sosial kemasyarakatan
  • Bersedia melepaskan ikatan dinas di perusahaan/instansi sebelumnya apabila diterima sebagai calon pegawai Bank Indonesia
  • Bersedia ditempatkan di seluruh kantor Bank Indonesia

Sementara itu bidang studi peserta yang bisa mendaftar adalah sebagai berikut:

  1. Statistika
  2. Matematika
  3. Teknik Industri
  4. Teknologi Informasi
  5. Sistem Informasi
  6. Ilmu Komputer
  7. Teknik Informatika
  8. Ilmu Ekonomi/Studi
  9. Pembangunan
  10. Ekonomi Syariah/Islam
  11. Akuntansi
  12. Manajemen/Bisnis
  13. Keuangan
  14. Agribisnis
  15. Ilmu Hukum
  16. Ilmu Administrasi (Niaga/Fiskal/Bisnis)

Bank Indonesia hanya akan mengundang pelamar yang dinilai memenuhi persyaratan dan/atau kualifikasi yang ditetapkan untuk mengikuti proses seleksi PCPM Angkatan 35.

Sehingga, disarankan untuk mendaftar sesuai prodi yang dibutuhkan.

Pelaksanaan metode seleksi terdiri dari 2 (dua) jenis, yakni seleksi online dan seleksi offline.

Nantinya, peserta akan melalui tahapan seleksi sebagai berikut:

  1. Seleksi administrasi
  2. Seleksi Tes Potensi Dasar (TPD) dan Person-Organization Fit (POF)
  3. Seleksi Tes Pengetahuan Umum (TPU), Tes Pengetahuan Kebanksentralan (TPK), dan tes bahasa Inggris
  4. Seleksi psikologi, Leaderless Group Discussion (LGD), dan wawancara psikologi
  5. Seleksi tes kesehatan dan tes psikiatri
  6. Seleksi wawancara akhir
  7. Seleksi leadership forum

Baca juga: Halte Transjakarta Bank Indonesia Dibongkar dan Diganti 2 Halte Sementara

Seleksi di atas adalah seleksi online, kecuali tes kesehatan dan tes psikiatri serta seleksi leadership forum.

Sementara itu, dalam masing-masing tahapan seleksi berlaku sistem gugur.

Pendaftaran online dilakukan mulai 5 September pukul 00.00 WIB hingga 10 September pukul 23.59 WIB. Untuk mendaftar bisa mengakses laman berikut: https://pcpm35rekrutmenbi.id/

Di laman itu calon peserta akan diminta untuk membuat akun dengan cara:

  • Mengklik tombol "masuk" (di kanan atas laman itu).
  • Mengisi nama lengkap, alamat email personal, nomor KTP dan password.
  • Membuka email yang sudah didaftarkan dan klik link untuk verifikasi akun.
  • Masuk ke akun dengan mengisi alamat email dan password akun.
  • Melengkapi formulir aplikasi online dan upload dokumen pendukung.

Dokumen yang perlu disiapkan adalah:

  • Scan identitas diri (KTP) – mandatory;
  • Scan ijazah - mandatory;
  • Scan transkrip nilai - mandatory;
  • Scan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK);
  • Scan sertifikat bahasa yang masih berlaku, seperti IELTS/iBT TOEFL/ITP TOEFL dan sertifikat keahlian (apabila ada).
  • Scan Penyetaraan Ijazah dan Transkrip Nilai dari Kemendikbud - Dikti (khusus bagi lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri yang tidak termasuk dalam Top 50 QS World Universities Ranking).

Pengumuman

Hasil setiap tahapan seleksi akan diumumkan melalui email (pcpmbi@sharedvis.co.id) dan menu “Lamaran Saya” pada masing-masing kandidat serta melalui website rekrutmen.

Dalam hal ini, Bank Indonesia berhak menetapkan kandidat yang memenuhi kualifikasi pada setiap tahapan seleksi.

Hanya pelamar dengan kualifikasi terbaik (shortlisted candidates) berdasarkan penilaian Bank Indonesia yang akan diundang untuk mengikuti seleksi tahap berikutnya.

Persyaratan lebih detail dapat dilihat di website pendaftaran, termasuk tata cara online test: FAQ pendaftaran BI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com