Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Ultherapy, Perawatan Anti Keriput ala Krisdayanti

Kompas.com - 17/11/2019, 11:31 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejak menjadi anggota dewan, penyanyi Krisdayanti rutin menjalani perawatan wajah.

Bahkan, ia rela datang pagi-pagi ke klinik kecantikan sebelum masuk kerja, di mana sekarang ia berkantor di Senayan.

Berdasarkan pemberitaan Kompas.com, Sabtu (16/10/2019), salah satu perawatan wajah yang dilakukan Krisdayanti adalah perawatan ultherapy yang membantu meremajakan kulit wajah.

Ultherapy adalah perawatan dengan menggunakan energi ultrasonik untuk menghantarkan panas secara mikro ke dalam kulit sehingga kulit menjadi kencang dan keriput menghilang.

Konon, terapi ini adalah satu-satunya yang telah mendapat persetujuan Food and Drug Administration (FDA) Amerika untuk mengencangkan wajah.

Prosedur ini memakan waktu sekitar 30 hingga 90 menit, tergantung pada area yang dirawat.

Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen di kulit akan berkurang. Akibatnya, kulit jadi mengendur dan keriput.

Nah, tujuan Ultherapy ini untuk merangsang dan meregenerasi kolagen, sehingga terbentuk kolagen baru dan meningkatkan elastisitas kulit.

Baca juga: Wajah Lama di Kabinet Baru, Siapa Saja Mereka?

Efek samping

Perawatan ini juga menimbulkan beberapa efek samping.

Biasanya, mereka yang melakukan perawatan ultherapy mengalami kemerahan.

Bahkan, beberapa pasien bisa mengalami sedikit pembengkakan atau kesemutan. Namun, semua efek samping itu hanya bersifat sementara.

Keunggulan

Karena tidak menggunakan suntikan atau pisau bedah, perawatan ini tidak mengenal down time atau masa pemulihan.

Jadi, pasien bisa beraktivitas seperti biasanya.

Teknologi pencitraan ultrasonografi yang digunakan dalam perawatan ini membuat  dokter bisa langsung melihat lapisan kulit  melalui monitor saat perawatan berlangsung sehingga energi ultrasound bisa dipastikan mengalir ke bagian kulit yang tepat.

Meksi hasil dari perawatan ini tidak bisa dilihat secara instan karena baru terlihat setelah dua bulan, namun hasilnya bisa bertahan satu sampai dua tahun.

Baca juga: Harapan Baru untuk Wajah Baru di Senayan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com