Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Citilink Buka Rute Baru, Jambi-Halim Perdanakusuma

Kompas.com - 03/11/2019, 09:58 WIB
Retia Kartika Dewi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Maskapai penerbangan Citilink Indonesia membuka rute perjalanan baru, yakni dari Bandara Sultan Thaha, Jambi (DJB)-Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta (HLP) pada Sabtu (2/11/2019).

Adapun rute penerbangan ini juga berlaku pulang-pergi.

Corporate Communication Citilink, Fariza Astriny mengungkapkan bahwa rute baru ini nantinya akan dilayani pada Senin, Selasa, Rabu, Kamis, dan Sabtu.

"Ya, betul. Rute DJB-HLP dengan jam keberangkatan pukul 10.05 WIB dan tiba pukul 11.20 WIB," ujar Fariza saat dihubungi Kompas.com pada Sabtu (3/11/2019).

Kemudian, untuk rute sebaliknya, yakni dari Bandara Halim Perdanakusuma (HLP)-Bandara Sultan Thaha, Jambi (DJB) berangkat pukul 05.45 WIB dan pesawat tiba pada pukul 07.00 WIB.

Dalam rute ini, pihak Citilink menggunakan Airbus A320.

"Dengan pesawat ini, kapasitas penumpang yang bisa dibawa sekitar 180 pax," ujar Fariza.

Untuk kesediaan dan harga tiket dengan rute penerbangan DJB-HLP, Fariza menyampaikan, masyarakat dapat mengeceknya di website Citilink, citilink.go.id.

Baca juga: Serba-serbi Boeing 737, dari Ramai-ramai Dikandangkan hingga Adanya Retakan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com