Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Cara Beli Tiket Presale Konser Coldplay di Jakarta, Dijual 17-18 Mei 2023

KOMPAS.com - Grup band asal Inggris Coldplay akan menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 15 November 2023.

Penggemar Coldplay yang tidak ingin melewatkan penampilan Chris Martin, dkk dapat membeli tiket presale konser mereka pada 17-18 Mei 2023.

Penggemar Coldplay bisa membeli tiket presale konser band idolanya secara online melalui PT Bank Central Asia (BCA).

Selain itu, PK Entertainmet selaku promotor juga akan menjual tiket untuk publik pada 19 Mei 2023.

Lantas, bagaimana cara beli tiket presale konser Coldplay di Jakarta?

Klik coldplayinjakarta.com

Perlu diketahui bahwa BCA adalah official banking partner konser Coldplay di Jakarta bertajuk "Music of The Spheres World Tour 2023".

Dalam keterangan resminya kepada Kompas.com, Selasa (9/5/2023) lalu, BCA mengonfirmasi bahwa tiket presale bakal dijual pada 17-18 Mei 2023.

Tiket presale bakal dijual mulai pukul 10.00 WIB secara online melalui laman coldplayinjakarta.com.

Pembelian tiket tersebut hanya dapat dilakukan menggunakan kartu kredit/debit BCA Mastercard atau melalui transfer ke Virtual Account BCA.

Khusus untuk Virtual Account BCA, pembelian tiket presale dapat dilakukan melalui aplikasi myBCA, selain BCA Mobile dan KlikBCA.

"Nasabah hanya memerlukan single user ID (MyBCA) untuk dapat mengakses seluruh informasi rekening melalui aplikasi yang dapat diakses melalui HP dan PC," kata EVP Transaction Banking Business Development BCA, I Ketut Alam Wangsawijaya.

Sebelum membeli, penggemar Coldplay perlu mengetahui beberapa ketentuan dalam penjualan tiket presale melalui BCA pada 17-18 Mei 2023.

Dilansir dari laman resmi BCA, berikut ketentuan beli tiket presale konser Coldplay di Jakarta:

Cara beli tiket presale konser Coldplay di Jakarta

Melalui laman yang sama, BCA juga membeberkan cara membeli tiket presale pada 17-18 Mei 2023.

Simak cara beli tiket presale konser Coldplay di Jakarta di bawah ini:

2. Debit BCA

  • Kunjungi laman https://coldplayinjakarta.com/.
  • Pilih "Ticket".
  • Klik "Buy Ticket".
  • Pilih kategori tiket yang diinginkan.
  • Pilih pembayaran "Credit/Debit Card".
  • Masukan nomor Kartu Debit BCA Mastercard, Expired Date, dan kode CVC/CVV.
  • Masukkan kode OTP untuk verifikasi.
  • Pastikan pembayaran berhasil.

Pastikan memiliki pulsa reguler pada nomor ponsel yang terdaftar pada BCA mobile untuk menerima kode OTP.

Aktivasi debit online di myBCA dapat diakses melalui link ini.

3. Kartu kredit BCA

  • Kunjungi laman https://coldplayinjakarta.com/.
  • Pilih "Ticket".
  • Klik "Buy Ticket".
  • Pilih kategori tiket yang diinginkan.
  • Pilih pembayaran "Credit/Debit Card".
  • Masukan nomor Kartu Kredit BCA, Expired Date, dan kode CVC/CVV.
  • Masukkan kode OTP untuk verifikasi.
  • Pastikan pembayaran berhasil.

Pastikan memiliki pulsa reguler pada nomor ponsel yang terdaftar pada BCA mobile untuk menerima kode OTP.

Khusus pembelian tiket presale menggunkaan kartu kredit, tersedia cicilan 0 persen tenor 3 bulan untuk Kartu Kredit BCA berlogo Visa/Mastercard/AMEX/JCB di laman penjualan tiket.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/05/16/085000865/3-cara-beli-tiket-presale-konser-coldplay-di-jakarta-dijual-17-18-mei-2023

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke