Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Dapat Promo Merdeka KAI, Harga Tiket KA Mulai Rp 17.000

KOMPAS.com - Dalam rangka HUT ke-77 Republik Indonesia, PT KAI menggelar Promo Merdeka untuk perjalanan kereta api dari kelas ekonomi, bisnis, hingga eksekutif.

Tiket kereta Eksekutif dijual dengan harga Rp 170.000, bisnis Rp 70.000, dan ekonomi Rp 17.000. Jumlah tiket promo yang dijual mencapai 7.000 tiket.

Hal ini sebagaimana dijelaskan VP Public Relations KAI Joni Martinus pada Kamis (4/8/2022).

"PT Kereta Api Indonesia (Persero) menghadirkan program Promo Merdeka dimana masyarakat dapat membeli 7.000 tiket kereta api dengan harga khusus," kata Joni.

Berikut cara mendapatkan tiket promo Merdeka KAI:

Daftar rute kereta Promo Merdeka KAI

Tiket promo ini berlaku untuk sejumlah kereta yang melayani perjalanan antarkota di Pulau Jawa.

Di antaranya Jakarta-Surabaya PP, Jakarta-Malang PP, Purwokerto-Malang PP, Jakarta-Solo PP, Bandung-Surabaya PP, Bandung-Solo PP, Jakarta-Semarang PP, Jakarta-Jombang PP, dan lainnya.

Kereta-kereta yang dimaksud adalah:

Cara mendapatkan tiket Promo Merdeka KAI

Tiket Promo Merdeka ini berlaku untuk perjalanan kereta di tanggal 8-11 Agustus 2022 dan 15-17 Agustus 2022.

Cara mendapatkan tiket promo Merdeka KAI bisa dengan membeli tiket melalui aplikasi KAI Access.

"Pemesanan tiket Promo Merdeka dapat dilakukan mulai 7 Agustus sd 17 Agustus 2022," ujar Joni.

Untuk keberangkatan kereta api (KA) pada 8 - 11 Agustus dan 15 - 17 Agustus 2022. Promo ini hanya berlaku untuk pembelian melalui aplikasi KAI Access.

Untuk informasi lebih lanjut terkait Promo Merdeka, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.

Joni menjelaskan, Promo Merdeka dihadirkan untuk mengapresiasi masyarakat di momen HUT ke-77 Republik Indonesia.

"Sesuai tema HUT ke-77 RI yaitu Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat, promo ini kami hadirkan agar mobilitas dan perekonomian masyarakat dapat kembali membaik dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan," ujar dia.

"Kelebihan naik kereta api adalah bebas macet, aman, nyaman, dan sehat. Hal tersebut dikarenakan KAI selalu memastikan perjalanan KA menerapkan protokol kesehatan sesuai aturan yang ditetapkan pemerintah di masa pandemi Covid-19 serta perjalanan KA sudah terjadwal dengan efektif," tutup Joni.

Syarat naik kereta api terbaru

Per 17 Juli 2022, syarat naik kereta api sesuai Surat Edaran Menteri Perhubungan Nomor 72 Tahun 2022, yakni:

  1. Sudah vaksin dosis ketiga bebas PCR/antigen
  2. Baru vaksin dosis kedua wajib PCR 3x24 jam atau Antigen 1x24 jam
  3. Baru vaksin dosis pertama wajib PCR 3x24 jam
  4. Tidak bisa divaksin karena kondisi medis wajib PCR 3x24 jam dan membawa surat keterangan dokter
  5. Anak 6-17 tahun sudah vaksin dosis kedua tidak wajib PCR/Antigen
  6. Anak 6-17 tahun yang baru vaksin dosis pertama wajib PCR 3x24 jam
  7. Anak usia di bawah 6 tahun tidak wajib PCR/Antigen, tapi wajib didampingi orang dewasa yang memenuhi syarat perjalanan.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/08/05/143000865/cara-dapat-promo-merdeka-kai-harga-tiket-ka-mulai-rp-17.000

Terkini Lainnya

Singapore Airlines Bayar Ganti Rugi Penumpang Rp 42 Juta karena Kursi Pesawat Tak Bisa Direbahkan

Singapore Airlines Bayar Ganti Rugi Penumpang Rp 42 Juta karena Kursi Pesawat Tak Bisa Direbahkan

Tren
Update Harga BBM Mei 2024: Pertamina Tetap, Shell, Vivo, dan BP Naik

Update Harga BBM Mei 2024: Pertamina Tetap, Shell, Vivo, dan BP Naik

Tren
Bertemu di Play-off Olimpiade Paris 2024, Ini Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Guinea

Bertemu di Play-off Olimpiade Paris 2024, Ini Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Guinea

Tren
Berapa Banyak Aktivitas Fisik yang Dibutuhkan Kucing Peliharaan?

Berapa Banyak Aktivitas Fisik yang Dibutuhkan Kucing Peliharaan?

Tren
Bisakah Vitamin D Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya

Bisakah Vitamin D Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya

Tren
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas dan Uber Cup 2024 Hari Ini

Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas dan Uber Cup 2024 Hari Ini

Tren
Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tren
7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

Tren
Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Tren
Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Tren
Machu Picchu dan Borobudur

Machu Picchu dan Borobudur

Tren
6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

Tren
Bolehkah Memakai 'Pimple Patch' Lebih dari Sekali?

Bolehkah Memakai "Pimple Patch" Lebih dari Sekali?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke