Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Faktor Terpilihnya Maruli Simanjuntak menjadi Pangkostrad, Kekerabatan dengan Presiden?

KOMPAS.com - Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Maruli Simanjuntak resmi menjadi Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad).

Hal itu diketahui berdasarkan Surat Keputusan nomor 66/I/2022 yang ditandatangani Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa tanggal 21 Januari 2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI.

"Pengkostrad (dijabat oleh Mayjen TNI Maruli Simanjuntak)," kata Kepala Pusat Penerangan TNI, Mayjen TNI Prantara Santosa dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Sabtu (22/1/2022).

Diketahui, Maruli sebelumnya menjabat sebagai Pangdam IX/Udayana dan mantan Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspamres).

Ia menjadi Pangkostrad menggantikan Jenderal Dudung Abdurachman yang kini menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).

Lantas, apa saja tantangan dan faktor terpilihnya Mayjen TNI Maruli Simanjuntak menjadi Pangkostrad?

Tugas hingga tantangannya

Pengamat militer dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) Khairul Fahmi mengatakan, secara umum, Pangkostrad memiliki tugas pokok membina kesiapan operasional jajaran komandonya dan menyelenggarakan operasi pertahanan keamanan tingkat strategis.

Adapun operasi pertahanan tersebut meliputi Operasi Militer Perang (OMP) maupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP), sesuai dengan kebijaksanaan Panglima TNI.

Fahmi menambahkan, Pangkostrad bertanggung jawab menyelenggarakan dan melaksanakan fungsi utama dalam pengembangan kekuatan, pertempuran, dan administrasi.

Selain itu, melaksanakan fungsi organik militer baik intelijen, operasi dan latihan, pembinaan personel, logistik, dan teritorial serta fungsi organik pembinaan dalam perencanaan, pengendalian dan pengawasan.

"Dalam hal pembinaan kesiapan misalnya, Pangkostrad tentu harus mampu menjabarkan dan memastikan agar para prajuritnya, terutama yang diterjunkan ke daerah konflik, akan mampu sepenuhnya menjalankan strategi baru dalam penyelesaian masalah yang lebih mengutamakan pendekatan lunak, memiliki kesadaran, dan kepatuhan pada hukum serta mampu menjaga reputasi dan kehormatan TNI," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Minggu (23/1/2022).

Dia menjelaskan, Pangkostrad dalam menjalankan tugas pokok dan tanggung jawabnya, tentu harus menyesuaikan dan selaras dengan arah kebijakan Panglima TNI Andika Perkasa maupun KSAD Dudung Abdurrachman.

Apakah Maruli memenuhi kriteria sebagai Pangkostrad?

Fahmi mengatakan, terbitnya keputusan Panglima TNI tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI, telah mengakhiri segala polemik dan spekulasi terkait jabatan Pangkostrad.

Menurut dia, harus diakui bahwa pengisian jabatan strategis terutama yang penunjukannya harus melalui persetujuan Presiden, tentu tak terhindarkan dari dinamika politik.

"Namun yang terpenting adalah hal-hal yang bersifat politis seperti kedekatan dengan kekuasaan maupun kekuatan politik tertentu tidaklah menjadi pertimbangan utama," ujar Fahmi.

Panglima Kostrad, imbuhnya adalah jabatan bintang tiga dan memang bisa diisi sebagai jabatan promosi bagi perwira bintang dua.

"Nah dalam hal pengangkatan Maruli, baik dilihat dari sisi kebutuhan, kapabilitas, kekayaan pengalaman dan prestasi saya kira dia memenuhi kriteria itu," tambahnya.

Faktor kekerabatan dengan Presiden

Menurut Fahmi, Maruli bukanlah satu-satunya nama yang memenuhi kriteri dan layak mengisi jabatan Pangkostrad.

Namun, dari sekian banyak perwira yang layak, jabatan itu hanya bisa dipegang oleh salah satu dari mereka.

"Nah dalam hal ini, bisa saja faktor kekerabatan dan chemistry dengan Panglima Tertinggi (Presiden), menjadi nilai tambah bagi Maruli," ujar dia.

Nama Maruli, Fahmi melanjutkan, memang sudah populer sejak periode pertama Presiden Joko Widodo, dan banyak diprediksi akan menjadi salah satu bintang yang bersinar di tubuh TNI AD.

Selain itu, mutasi kali ini juga menunjukkan bahwa proses regenerasi kepemimpinan di tubuh TNI juga terus berjalan.

Ditandai dengan kehadiran tiga perwira bintang tiga baru dari alumni Akmil 1990-an, mulai dari I Nyoman Cantiasa, peraih Adhi Makayasa 1990, Agus Subiyanto alumni Akmil 1991, dan yang termuda Maruli Simanjuntak yang merupakan alumni Akmil 1992.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/01/24/093000065/faktor-terpilihnya-maruli-simanjuntak-menjadi-pangkostrad-kekerabatan

Terkini Lainnya

Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Tren
7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

Tren
BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

Tren
Masalah Tiga Tubuh

Masalah Tiga Tubuh

Tren
Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Tren
Pendaftaran Sekolah Kedinasan STAN, IPDN, dan STIS Dibuka Mei 2024

Pendaftaran Sekolah Kedinasan STAN, IPDN, dan STIS Dibuka Mei 2024

Tren
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Caranya

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Caranya

Tren
Ramai soal Sesar Sumatera Disebut Picu Tsunami pada 2024, BMKG: Hoaks

Ramai soal Sesar Sumatera Disebut Picu Tsunami pada 2024, BMKG: Hoaks

Tren
Warganet Keluhkan Sering Sakit Usai Vaksin AstraZeneca, Epidemiolog: Vaksin Tak Bikin Rentan Sakit

Warganet Keluhkan Sering Sakit Usai Vaksin AstraZeneca, Epidemiolog: Vaksin Tak Bikin Rentan Sakit

Tren
Aturan Batas Usia Masuk TK, SD, SMP, SMA di PPDB 2024, Simak Syaratnya

Aturan Batas Usia Masuk TK, SD, SMP, SMA di PPDB 2024, Simak Syaratnya

Tren
Membedah Kekuatan Guinea U23, Lawan Indonesia di Perebutan Tiket Terakhir ke Olimpiade Paris

Membedah Kekuatan Guinea U23, Lawan Indonesia di Perebutan Tiket Terakhir ke Olimpiade Paris

Tren
Pria 28 Tahun Ditangkap karena Merampok Rp 60 Juta Menggunakan Gunting

Pria 28 Tahun Ditangkap karena Merampok Rp 60 Juta Menggunakan Gunting

Tren
Siap-siap, Pendaftaran CPNS Dibuka Juni 2024, Kuota 1,2 Juta Formasi

Siap-siap, Pendaftaran CPNS Dibuka Juni 2024, Kuota 1,2 Juta Formasi

Tren
Cara Beli Tiket Go Show KAI, Tarif Naik per 1 Mei 2024

Cara Beli Tiket Go Show KAI, Tarif Naik per 1 Mei 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke