Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update Corona di Dunia 13 Januari: 91 Juta Kasus | Keadaan Darurat di Malaysia | China Akan Beri Myanmar Vaksin Gratis Covid-19

KOMPAS.com - Penyebaran virus corona secara global, masih terus bertambah dari hari ke harinya.

Melansir data dari laman Worldometers, hingga Rabu (13/1/2021) pagi, total kasus Covid-19 di dunia terkonfirmasi sebanyak 91.969.631 (91 juta) kasus.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 65.781.264 (65 juta) pasien telah sembuh, dan 1.968.265 orang meninggal dunia.

Kasus aktif hingga saat ini tercatat sebanyak 24.220.102 dengan rincian 24.110.380 pasien dengan kondisi ringan dan 109.722 dalam kondisi serius.

Berikut 10 negara dengan jumlah kasus Covid-19 terbanyak:

Kasus virus corona di Indonesia tercatat juga mengalami peningkatan, baik dari jumlah kasus, sembuh, maupun yang meninggal dunia.

Hingga Selasa (12/1/2021) pukul 12.00 WIB, kasus positif Covid-19 bertambah sebanyak 10.047. Sehingga jumlahnya saat ini menjadi 846.765 orang.

Sedangkan untuk kasus sembuh, juga ada penambahan sebanyak 7.068 orang.

Penambahan itu sekaligus menjadikan total pasien yang telah sembuh menjadi 695.807 orang.

Namun, pasien yang meninggal dunia karena infeksi Covid-19 ini juga ikut bertambah sebanyak 302 orang.

Maka, jumlah pasien yang meninggal dunia kini jumlahnya menjadi 24.645 orang.

Kanada

Provinsi terpadat di Kanada, Ontario, telah mengumumkan keadaan darurat atas peningkatan tingkat infeksi Covid-19 dan rawat inap.

Melansir Al Jazeera, Selasa (12/1/2021), hal tersebut menurut pejabat kesehatan masyarakat dapat segera membanjiri sistem perawatan kesehatan di provinsi itu.

Perdana Menteri Doug Ford mengatakan, pembatasan baru, termasuk jam yang lebih terbatas untuk bisnis yang tidak penting dan penutupan sekolah akan berlaku di berbagai provinsi di Kanada.

"Ontario berada dalam krisis dan dengan tren saat ini ICU rumah sakit kami akan kewalahan dalam beberapa minggu dengan konsekuensi yang tidak terpikirkan," kata Ford.

Maskapai asal India, SpiceJet, menerbangkan kiriman vaksin Covid-19 dari Kota Pune ke Ibu Kota New Delhi pada Selasa (12/1/2021), sebagai persiapan untuk apa yang disebut pihak maskapai sebagai proses vaksinasi terbesar di dunia.

Maskapai swasta tersebut akan mengirimkan vaksin curah ke sejumlah kota, seiring dengan upaya otoritas negara-negara bagian untuk meluncurkan proses distribusi.

"Hari ini menandai fase yang panjang dan menentukan dalam perjuangan India melawan pandemi, dan SpiceJet bangga dalam membantu proses vaksinasi terbesar dalam sejarah umat manusia," kata Direktur SpiceJet Ajay Singh dikutip dari Reuters, Selasa (12/1/2021).

Infeksi Covid-19 di India meningkat 12.584 kasus pada Selasa, penambahan harian terendah dalam beberapa bulan terakhir, sehingga jumlah keseluruhan kini mencapai 10,48 juta dan jumlah kematian tercatat sebanyak 151.327 kasus, naik 167 kasus dari hari sebelumnya.

Melansir Reuters, Selasa (12/1/2021), China akan memberi Myanmar sejumlah vaksin Covid-19 secara gratis.

Hal itu seperti yang diumumkan saat Menteri Luar Negeri China Wang Yi mengakhiri kunjungan selama dua hari di Myanmar, Selasa.

"China akan terus menyediakan bahan anti epidemi sesuai dengan kebutuhan Myanmar. Kami akan memberikan sejumlah vaksin virus corona secara gratis dan akan melanjutkan diskusi tentang kerja sama vaksin," kata Kementerian Luar Negeri China dalam sebuah pernyataan.

Kementerian juga mengatakan bahwa ketika Menlu Wang Yi bertemu dengan panglima tertinggi militer Myanmar Jenderal Senior Min Aung Hlaing, dia meminta dukungan militer untuk Koridor Ekonomi China-Myanmar.

Koridor tersebut adalah jaringan proyek transportasi dan infrastruktur yang melintasi daerah di mana faksi etnis minoritas saling berperang dengan pasukan pemerintah.

Malaysia

Raja Malaysia mengumumkan keadaan darurat nasional pada Selasa (12/1/2021) untuk mengekang penyebaran Covid-19.

Tindakan pemerintah ini menjadi sebuah langkah yang dicela oposisi sebagai upaya Perdana Menteri Muhyiddin Yassin untuk mempertahankan kendali di tengah perebutan kekuasaan.

Dalam pidato yang disiarkan televisi pada hari Selasa, Muhyiddin mengatakan parlemen akan ditangguhkan untuk jangka waktu yang ditentukan.

Dia menambahkan bahwa pemilihan tidak akan diadakan di Negeri Jiran selama keadaan darurat, yang bisa berlangsung hingga 1 Agustus.

"Izinkan saya meyakinkan Anda, pemerintah sipil akan terus berfungsi. Keadaan darurat yang diumumkan oleh raja bukanlah kudeta militer dan jam malam tidak akan diberlakukan," kata Muhyiddin seperti dikutip dari Reuters, Selasa (12/1/2021).

https://www.kompas.com/tren/read/2021/01/13/093000465/update-corona-di-dunia-13-januari--91-juta-kasus-keadaan-darurat-di

Terkini Lainnya

Polisi dan Istri Brigadir RAT Beda Keterangan soal Keberadaan Korban Sebelum Tewas

Polisi dan Istri Brigadir RAT Beda Keterangan soal Keberadaan Korban Sebelum Tewas

Tren
Viral, Video Wisatawan di Curug Ciburial Bogor Kena Pungli, Pelaku Sudah Diamankan

Viral, Video Wisatawan di Curug Ciburial Bogor Kena Pungli, Pelaku Sudah Diamankan

Tren
Alasan Kapolri Buka Peluang Pengungkapan Kasus Meninggalnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Alasan Kapolri Buka Peluang Pengungkapan Kasus Meninggalnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Tren
Kasus KIP Kuliah, Undip: Mahasiswi Rela Mundur untuk Digantikan yang Lebih Butuh

Kasus KIP Kuliah, Undip: Mahasiswi Rela Mundur untuk Digantikan yang Lebih Butuh

Tren
2 Cara Indonesia Lolos Olimpiade 2024 Paris

2 Cara Indonesia Lolos Olimpiade 2024 Paris

Tren
Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak Malam Ini, Pukul Berapa?

Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak Malam Ini, Pukul Berapa?

Tren
Penjelasan Wakil Wali Kota Medan soal Paman Bobby Jadi Plh Sekda

Penjelasan Wakil Wali Kota Medan soal Paman Bobby Jadi Plh Sekda

Tren
Daftar Juara Piala Thomas dan Uber dari Masa ke Masa, Indonesia dan China Mendominasi

Daftar Juara Piala Thomas dan Uber dari Masa ke Masa, Indonesia dan China Mendominasi

Tren
Video Viral Pria Ditusuk hingga Meninggal karena Berebut Lahan Parkir, Ini Kata Polisi

Video Viral Pria Ditusuk hingga Meninggal karena Berebut Lahan Parkir, Ini Kata Polisi

Tren
Ramai soal Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah, Ini Alasan KIPK Bisa Dicabut

Ramai soal Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah, Ini Alasan KIPK Bisa Dicabut

Tren
Ramai Dibicarakan, Apa Itu KIP Kuliah? Berikut Syarat, Keunggulan, dan Jangka Waktunya

Ramai Dibicarakan, Apa Itu KIP Kuliah? Berikut Syarat, Keunggulan, dan Jangka Waktunya

Tren
Terungkap, Begini Kronologi Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang

Terungkap, Begini Kronologi Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang

Tren
Buku-buku Kuno Memiliki Racun dan Berbahaya jika Disentuh, Kok Bisa?

Buku-buku Kuno Memiliki Racun dan Berbahaya jika Disentuh, Kok Bisa?

Tren
Kronologi Kericuhan yang Diduga Libatkan Suporter Sepak Bola di Stasiun Manggarai

Kronologi Kericuhan yang Diduga Libatkan Suporter Sepak Bola di Stasiun Manggarai

Tren
Apakah Masih Relevan Meneladani Ki Hadjar Dewantara?

Apakah Masih Relevan Meneladani Ki Hadjar Dewantara?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke