Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Denmark Temukan Mutasi Covid-19 pada Cerpelai dan Menyebar ke Manusia

Perdana Menteri Mette Frederiksen mengatakan, Otoritas Kesehatan Denmark menemukan strain virus pada manusia dan cerpelai yang menunjukkan penurunan sensitivitas terhadap antibodi.

Mutasi ini dianggap berpotensi menurunkan kemanjuran vaksin pada masa mendatang.

"Kami memiliki tanggung jawab besar terhadap populasi manusia. Tapi, dengan mutasi yang sekarang telah ditemukan, kami mempunyai tanggung jawab yang lebih besar bagi seluruh dunia," ujar Frederiksen seperti dilansir dari Reuters, Rabu (4/11/2020).

Temuan ini telah disampaikan ke Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Eropa, didasarkan pada tes laboratorium oleh State Serum Institute.

Kepala program kedaruratan WHO, Mike Ryan, menyerukan penyelidikan ilmiah skala penuh, di luar China, yang menginfeksi cerpelai, dan pada gilirannya virus akan ditularkan kembali ke manusia.

"Kami telah diberitahu oleh Denmark tentang sejumlah orang yang terinfeksi virus corona dari cerpelai, dengan beberapa perubahan genetik pada virus tersebut," ujar WHO dalam keterangan resmi.

"Pihak berwenang Denmark sedang menyelidiki signifikansi epidemiologis dan virologi dari temuan ini," lanjut WHO.

15 juta ekor cerpelai dimusnahkan

Sementara itu, diberitakan The Guardian, 4 November 2020, banyaknya cerpelai yang akan dimusnahkan mencapai lebih dari 15 juta hewan.

Denmark merupakan produsen bulu cerpelai terbesar di dunia dan memiliki 15-17 juta hewan yang ada di kurang lebih 1.100 peternakan.

Frederiksen mengungkapkan, sebanyak 12 orang telah terinfeksi virus yang bermutasi tersebut. Saat ini, cerpelai dianggap sebagai risiko kesehatan masyarakat.

"Virus yang bermutasi di cerpelai dapat menimbulkan risiko keefektifan vaksin di masa depan," kata Frederiksen.

Menurut dia, tentara, polisi, dan layanan darurat nasional akan dimobilisasi untuk membantu pemusnahan seluruh kawanan cerpelai di Denmark.

Sekitar setengah dari 783 orang yang terinfeksi di Denmark utara, tempat sebagian besar peternak cerpelai, ditemukan terpapar virus yang berasal dari peternakan.

Menurut laporan, angka terbaru dari Administrasi Hewan dan Makanan Denmark mengungkapkan, telah ditemukan infeksi Covid-19 di lebih dari 200 peternakan cerpelai.

Berdasarkan catatan Worldometers, Kamis (5/11/2020) pukul 06.00 WIB, Denmark melaporkan sebanyak 50.530 kasus positif terkonfirmasi Covid-19, dengan 936 kasus baru harian.

Dari jumlah tersebut, 36.892 berhasil sembuh dan 729 orang lainnya meninggal dunia.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/11/05/082900665/denmark-temukan-mutasi-covid-19-pada-cerpelai-dan-menyebar-ke-manusia-

Terkini Lainnya

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Tren
Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Tren
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Tren
Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Tren
Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Tren
Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Tren
Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Tren
UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

Tren
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Tren
Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Tren
Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Tren
Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Tren
Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke