Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Negara Pemilik Senjata Nuklir

Kompas.com - 04/11/2023, 08:00 WIB
Widya Lestari Ningsih

Penulis

Sumber Britannica

Dengan begitu, negara yang punya nuklir terbanyak adalah Rusia, yakni berjumlah 5.889.

Selain delapan negara tersebut, Israel disebut-sebut telah merakit bom nuklir secara rahasia.

Meski Israel menolak untuk mengonfirmasi atau menyangkal kepemilikannya atas senjata nuklir, menurut Asosiasi Pengendalian Persenjataan, Israel memiliki 90 senjata nuklir.

Selain negara-negara tersebut, ada beberapa negara yang dulu pernah memiliki senjata nuklir.

Afrika Selatan pernah memproduksi perangkat nuklir mulai tahun 1979, tetapi telah dihancurkan semuanya pada 1991.

Negara-negara bekas pecahan Uni Soviet seperti Belarus, Kazakhstan, dan Ukraina, juga pernah mewarisi senjata nuklir Soviet yang runtuh pada 1991.

Pada 1992, ketiga negara tersebu sepakat untuk menghancurkan senjata nuklir mereka atau menyerahkannya ke Rusia.

Baca juga: Sejarah Tsar Bomba, Nuklir Paling Berbahaya dari Uni Soviet

Di samping itu, ada Iran, yang selalu dicurigai memiliki senjata nuklir. Melansir Kompas.id, ada analisis yang menyebutkan bahwa Iran tidak mewujudkan senjata nuklir meski sudah memiliki bahan baku dan teknologi untuk memproduksinya.

Kendati demikian, Iran pernah menepis bahwa pihaknya punya senjata nuklir.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com