Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 03/02/2023, 01:00 WIB

KOMPAS.com - Setiap permainan atau pertandingan olahraga dimulai dengan cara-cara tertentu.

Seperti sepak bola dengan kickoff, voli dan bulu tangkis dengan pukulan servis. Bagaimana dengan bola basket?

Dalam bola basket, pada saat memulai pertandingan pada masing-masing awal babak dimulai dengan jump ball.

Apa itu jump ball? Pengertian jump ball adalah metode untuk memulai pertandingan berupa lemparan bola yang dilambungkan oleh wasit di antara dua pemain berlawanan.

Baca juga: Jump Ball: Pengertian, Aturan, dan Langkah-langkah

Bola yang dilambungkan wasit tersebut kemudian diperebutkan oleh dua pemain dari masing-masing tim yang bertanding.

Satu orang pemain yang mempunyai tugas untuk merebut bola ketika jump ball dinamakan center.

Jump ball dilakukan saat mengawali pertandingan atau tip-off atau babak pertama saja.

Sementara pada kuarter kedua, ketiga, dan keempat akan dilakukan alternate possesion.

Dikutip dari ncaa.com, pengertian alternate possesion adalah memulai bola dari lemparan ke dalam untuk lawan yang kalah saat jump ball.

Baca juga: Tips Memenangi Jump Ball dalam Bola Basket

Selain saat tip-off pada quarter pertama, jump ball dilakukan pada saat melanjutkan permainan saat overtime, dan jika terjadi held ball.

Cara Melakukan Jump Ball

Dikutip dari Federasi Bola Basket Internasional (FIBA), ada tata cara perihal melakukan jump ball.

Berikut tata cara jump ball dalam bola basket:

  1. Masing-masing pelompat harus berdiri dengan kedua kaki berada di dalam lingkaran tengah yang paling dekat dengan ring basketnya sendiri dengan satu kaki dekat dengan garis tengah.
  2. Rekan satu tim tidak boleh menempati posisi yang berdekatan di sekitar lingkaran jika lawan ingin menempati salah satu posisi tersebut.
  3. Wasit kemudian akan melempar bola ke atas (secara vertikal) di antara dua pemain yang saling berhadapan, lebih tinggi dari jangkauan lompatan kedua jumper tersebut. 
  4. Bola harus ditepis setidaknya dengan salah satu tangan pelompat setelah mencapai titik tertingginya.
  5. Tidak boleh ada pelompat meninggalkan posisinya sampai bola ditepis secara sah. Tidak boleh ada pelompat yang menangkap atau melakukan tap bola lebih dari dua kali sampai bola tersebut menyentuh salah satu non pelompat atau lantai.
  6. Jika bola tidak ditepis oleh setidaknya salah satu pelompat, jump ball harus diulang.
  7. Tidak boleh ada bagian tubuh non-pelompat yang boleh berada di atas atau di atas garis lingkaran sebelum bola ditepis.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Tak Ingin Gelar Juara Tertunda, PSM Bertekad Putus Rekor Buruk di Kandang Madura United

Tak Ingin Gelar Juara Tertunda, PSM Bertekad Putus Rekor Buruk di Kandang Madura United

Liga Indonesia
HT Argentina Vs Curacao 5-0: Messi Hattrick dan Pecahkan Rekor!

HT Argentina Vs Curacao 5-0: Messi Hattrick dan Pecahkan Rekor!

Sports
Suporter Swiss Kibarkan Bendera Palestina di Hadapan Timnas Israel

Suporter Swiss Kibarkan Bendera Palestina di Hadapan Timnas Israel

Internasional
Skuad Timnas Voli Putri di SEA Games 2023: Tanpa Shella dan Yolla

Skuad Timnas Voli Putri di SEA Games 2023: Tanpa Shella dan Yolla

Sports
Jadwal Spain Masters 2023, 9 Wakil Indonesia Berburu Tiket 16 Besar

Jadwal Spain Masters 2023, 9 Wakil Indonesia Berburu Tiket 16 Besar

Badminton
Polemik di Piala Dunia U20, Timnas Israel Gagal Lolos ke Euro U19 2023

Polemik di Piala Dunia U20, Timnas Israel Gagal Lolos ke Euro U19 2023

Internasional
Skotlandia Vs Spanyol, Kejutan Tiga Dekade Tartan Army

Skotlandia Vs Spanyol, Kejutan Tiga Dekade Tartan Army

Internasional
Prediksi Ranking FIFA Indonesia, Naik Peringkat ke-149

Prediksi Ranking FIFA Indonesia, Naik Peringkat ke-149

Sports
Skor Tertinggi dalam Tembakan Bola Basket

Skor Tertinggi dalam Tembakan Bola Basket

Sports
Alasan Shin Tae-yong Pilih Dendy sebagai Kapten Timnas Indonesia

Alasan Shin Tae-yong Pilih Dendy sebagai Kapten Timnas Indonesia

Sports
Tak Terkalahkan Lawan Burundi, Indonesia Sedikit Lagi Jadi 'Macan' Asia

Tak Terkalahkan Lawan Burundi, Indonesia Sedikit Lagi Jadi "Macan" Asia

Liga Indonesia
Resep Scott McTominay Panas Membara di Kualifikasi Piala Eropa

Resep Scott McTominay Panas Membara di Kualifikasi Piala Eropa

Internasional
Hasil Lengkap Kualifikasi Euro 2024: Skotlandia Bekuk Spanyol, Kroasia-Swiss Menang

Hasil Lengkap Kualifikasi Euro 2024: Skotlandia Bekuk Spanyol, Kroasia-Swiss Menang

Internasional
Piala Dunia U20 2023: STY Ingin Bahagia bersama Pemain, Erick Thohir Temui FIFA

Piala Dunia U20 2023: STY Ingin Bahagia bersama Pemain, Erick Thohir Temui FIFA

Liga Indonesia
Indonesia Vs Burundi, Jordi Amat dan Gol Penyelamat untuk Sang Buah Hati

Indonesia Vs Burundi, Jordi Amat dan Gol Penyelamat untuk Sang Buah Hati

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+