Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rencana Greysia Polii Usai Pensiun: Utamakan Keluarga, Istirahat, Kerja Lagi

Kompas.com - 12/06/2022, 20:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

"Jadi, pada akhirnya, kalau mau dibilang istirahat ya mungkin sebulan dua bulan, tetapi setelah itu kerja lagi. Kerja bukan di bulu tangkis, tetapi hal-hal yang sedang saya jalani," tutur Greysia.

Baca juga: Fajar/Rian Juara Indonesia Masters 2022: Pujian dari Oma Gill hingga Drama Tukar Raket

Adapun, Greysia Polii saat ini juga mengemban tugas sebagai Ketua Komisi Atlet Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) untuk periode 2022-2025.

Soal tugasnya di BWF, Greysia menyebut hal tersebut merupakan bentuk kepedulian dirinya terhadap bulu tangkis.

"Komisi Atlet ini adalah bentuk dari kepedulian saya terhadap bulu tangkis, khususnya bulu tangkis dunia," ucap Greysia.

Di tengah prioritasnya kepada keluarga, Greysia siap menjalankan tugas itu dengan sepenuh hati.

"Karena saya sudah menikah dan sebentar lagi fokus ke keluarga, setelah mengobrol dengan suami, dia akhirnya membolehkan selama itu bisa seimbang dan tidak memakan waktu," ujar Greysia.

Greysia Polii terpilih sebagai Ketua Komisi Atlet BWF selepas Olimpiade Tokyo, di mana ia meraih medali emas ganda putri bersama Apriyani Rahayu.

Jabatan penting di BWF itu didapatkan Greysia dengan cara yang tidak mudah. Ia harus melewati beberapa tahapan seleksi yang dilakukan BWF Voting Panel, sebagaimana disyaratkan bagi semua anggota dewan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com