Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Mick Schumacher Usai Alami Kecelakaan Horor di GP Arab Saudi

Kompas.com - 28/03/2022, 05:15 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

JEDDAH, KOMPAS.com - Pebalap Haas, Mick Schumacher, buka suara terkait kecelakaan horor yang menimpanya pada sesi kualifikasi kedua (Q2) F1 GP Arab Saudi, Sabtu (26/3/2022) dini hari WIB.

Putra pebalap F1 legendaris Michael Schumacher itu memastikan dirinya baik-baik saja bahkan siap jika harus balapan.

Mick Schumacher mengalami kecelakaan horor di Tikungan 12 Jeddah Corniche Circuit pada sesi Q2 F1 GP Arab Saudi.

Dari tayangan ulang, Mick Schumacher langsung menabrak dinding pembatas setelah kehilangan kendali menjelang Tikungan 12.

Dikutip dari Sky Sports, kecepatan Mick Schumacher saat itu mencapai 273,5 kilometer per jam.

Baca juga: F1 GP Arab Saudi: Satu Marshal Dipecat, Mick Schumacher Absen Usai Kecelakaan Hebat

Hal itu membuat mobil Haas VF-22 milik Mick Schumacher langsung hancur sampai dua rodanya sisi kanannya terlepas setelah menabrak dinding pembatas.

Formula 1 mengklaim kekuatan tabrakan Mick Schumacher mencapai 33 G atau 33 kali gaya gravitasi bumi.

Akibat insiden tersebut, bendera merah langsung dikibarkan dan sesi Q2 F1 GP Arab Saudi dihentikan sementara.

Paddock seluruh tim F1 yang sempat panik langsung bernafas lega setelah mengetahui Mick Schumacher sadar dan bisa berbicara kepada tim medis yang datang ke lokasi kejadian.

Baca juga: Balapan F1 GP Arab Saudi Tetap Bergulir di Tengah Teror Misil

Mick Schumacher kemudian langsung dibawa ke Medical Centre menggunakan ambulans setelah dievakuasi dari mobilnya.

Dalam pemeriksaan awal, Schumacher disebut tidak mengalami cedera serius. 

Namun, Schumacher tetap diterbangkan dengan helikopter ke Rumah Sakit Militer King Fahad, Jeddah, untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Setelah menjalani pemeriksaan di rumah sakit selama lebih dari satu jam, Mick Schumacher akhirnya bisa kembali ke hotel seusai dipastikan tidak mengalami cedera serius.

Terkini, Mick Schumacher tampak hadir Jeddah Corniche Circuit menjelang balapan F1 GP Arab Saudi 2022, Minggu (27/3/2022) malam WIB.

"Saya merasa baik-baik saja hari ini. Bisa berdiri di sini tanpa merasakan sakit menunjukkan bahwa mobil F1 aman untuk keselamatan," kata Mick.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Badminton
Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang 'Comeback'

Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang "Comeback"

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Teriakan Penyemangat, Jonatan Kandas

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai Teriakan Penyemangat, Jonatan Kandas

Badminton
Timnas Indonesia Latihan di SUGBK, Jay Idzes Tak Terlihat

Timnas Indonesia Latihan di SUGBK, Jay Idzes Tak Terlihat

Timnas Indonesia
Indonesia Open 2024, Ricky Soebadja: Performa Ginting Tak Sesuai Harapan

Indonesia Open 2024, Ricky Soebadja: Performa Ginting Tak Sesuai Harapan

Badminton
Ducati Resmikan Kedatangan Marc Marquez Hingga 2026

Ducati Resmikan Kedatangan Marc Marquez Hingga 2026

Motogp
National Training Center PSSI 90 Persen Jadi, Presiden FIFA Senang

National Training Center PSSI 90 Persen Jadi, Presiden FIFA Senang

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Berjuang Tiga Gim Ketat, Rinov/Pitha Kalah

Hasil Indonesia Open 2024: Berjuang Tiga Gim Ketat, Rinov/Pitha Kalah

Badminton
Indonesia Vs Irak: STY Siap Hasil Terbaik, Hadirkan Latihan Khusus

Indonesia Vs Irak: STY Siap Hasil Terbaik, Hadirkan Latihan Khusus

Timnas Indonesia
Henhen Herdiana dan Panggilan Baru Usai Bawa Persib Juara

Henhen Herdiana dan Panggilan Baru Usai Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Timnas Indonesia
Konvoi Persib Juara Tahun 1937, Ketika Belanda Ikut Berpesta

Konvoi Persib Juara Tahun 1937, Ketika Belanda Ikut Berpesta

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak: STY Sang Bos, Garuda Siap Turuti Perintah

Timnas Indonesia Vs Irak: STY Sang Bos, Garuda Siap Turuti Perintah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com