Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lari Cross Country: Pengertian dan Manfaat

Kompas.com - 21/12/2021, 22:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Lari yang dilakukan di alam bebas disebut juga dengan istilah cross country.

Lari cross country adalah salah satu cara menjaga sekaligus meningkatkan daya tahan umum atau daya tahan kardiovaskuler.

Pengertian daya tahan adalah kemampuan melawan kelelahan, yang terlihat dari kemampuan melakukan repetisi jumlah yang banyak disertai dengan pemulihan yang cepat.

Kemudian, daya tahan kardiovaskuler berhubungan dengan kemampuan seseorang dalam mempergunakan sistem jantung dan paru-paru.

Baca juga: Lari Jarak Jauh bagi Putra Usia 13-15 Tahun

Dalam hal ini, daya tahan kardiovaskuler berhubungan dengan sistem pernapasan atau sering disebut dengan VO2max.

Pengertian Lari Cross Country

Latihan lari cross country dikenal dengan istilah lari lintas alam dan dilakukan di bukit-bukit atau medan yang menanjak, turun, bebatuan, dan sebagainya.

Lari cross country adalah salah satu lari jarak jauh yang dilakukan di alam terbuka.

Teknik yang digunakan dalam lari lintas alam sama dengan lari jarak menengah dan jauh.

Menurut Djoko P Irianto (2009) dalam bukunya Pelatihan Kondisi Fisik Dasar, lari cross country merupakan jenis latihan daya tahan aerobik.

Baca juga: Lari Lintas Alam: Pengertian, Jarak, dan Manfaat

Manfaat Lari Cross Country

Seperti diketahui, latihan lari secara teratur akan membuat paru-paru bekerja lebih efektif.

Efektivitas tersebut membuat jumlah masuknya oksigen semakin bertambah dan membantu memudahkan kerja jantung mengirim darah ke seluruh area tubuh.

Kemudian, tinggi rendahnya daya tahan seseorang tergantung pada tinggi rendahnya kapasitas oksigen maksimal atau VO2max.

VO2max adalah kemampuan olah daya aerobik terbesar yang dimiliki seseorang.

Manfaat lari cross country merupakan bentuk latihan untuk meningkatkan kemampuan daya tahan aerobik atau VO2max tersebut.

Dengan kata lain, lari cross country dapat membuat atlet memiliki kapasitas oksigen yang tinggi dalam tubuhnya.

Baca juga: Kunci Teknik Lari Jarak Menengah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com