Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Presiden Esports 2021 Resmi Dimulai, Total Hadiah Rp 2 Miliar

Kompas.com - 09/10/2021, 19:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Piala Presiden Esports 2021 resmi dimulai hari ini, Sabtu (9/10/2021). Lebih dari 61.784 atlet esports Tanah Air turut serta dan diperkirakan jumlah peserta itu akan terus bertambah.

Penyelenggaraan Piala Presiden Esports edisi kali ini mengusung konsep artistik “Land of Wonders”.

Tujuannya adalah untuk mengenalkan berbagai ragam budaya, keindahan alam, dan nilai-nilai luhur yang menjadi identitas Bangsa Indonesia.

Konsep tersebut tervisualisasikan apik dalam seremoni kick-off Piala Presiden Esports 2021, yang disiarkan oleh salah satu stasiun televisi Indonesia hari ini.

Ketua Pelaksana Piala Presiden Esports 2021 Rangga Danu Prasetyo menjelaskan, usai kick-off, turnamen akan memasuki pertandingan-pertandingan di babak kualifikasi untuk enam cabang game.

Baca juga: Piala Presiden Esports 2021 Siap Digelar, Game Lokal Turut Dipertandingkan

Keenam game tersebut adalah eFootball PES, Free Fire, Lokapala (game lokal), Mobile Legends, PUBG Mobile dan MPL Gaming.

Babak kualifikasi akan berlangsung hingga tanggal 28 November mendatang dan terbagi dalam enam regional wilayah yaitu; Regional Sumatera, Regional Kalimantan, Regional Sulawesi, Regional Jawa, Regional Bali NTT NTB, dan Regional Maluku Papua.

“Dengan enam game yang dipertandingkan di Piala Presiden Esports 2021, antusiasme peserta dan publik esports mengalami peningkatan yang luar biasa," ucap Rangga, dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Ini menunjukkan bahwa esports merupakan cabang olahraga yang sangat digemari di Indonesia," imbuhnya.

"Semoga melalui kejuaraan ini, kita mampu mendapatkan atlet-atlet terbaik yang kelak mengharumkan Indonesia di turnamen level dunia,” tutur Rangga.

Baca juga: EVOS Umumkan Kerja Sama untuk Mendorong Ekosistem Esports Indonesia

Selain trofi, para atlet dan tim yang bertanding akan berjuang memperebutkan total prize pool senilai total Rp 2 miliar dan kesempatan untuk menapaki karier yang lebih besar lagi di industri esports.

Menariknya lagi, Piala Presiden Esports 2021 tidak hanya terbatas di level nasional saja, melainkan sampai ke ranah global.

Pada grand final, yang rencananya digelar di Nusa Dua, Bali, pada 19 Desember mendatang, akan ada pertandingan level internasional yang secara khusus mendatangkan tim esports kelas dunia.

Kepastian Bali menjadi venue final Piala Presiden Esports 2021 tak terlepas dari upaya pemerintah memulihkan sektor pariwisata yang terpuruk imbas pandemi Covid-19.

Dengan mengakomodasi keelokan alam dan budaya Indonesia, khususnya Bali ke panggung Piala Presiden Esports 2021, diharapkan menjadi daya tarik dan membuka mata publik esports mancanegara terhadap Indonesia.

Baca juga: PUBG Mobile Jadi Nomine Esports Game dan Esports Mobile Game of The Year

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Internasional
Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Internasional
Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Internasional
PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Internasional
Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Internasional
Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Internasional
Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Internasional
Swiss Vs Jerman: Nagelsmann Kritik Lapangan, Bellingham Hampir Jadi Korban

Swiss Vs Jerman: Nagelsmann Kritik Lapangan, Bellingham Hampir Jadi Korban

Internasional
Kroasia Vs Italia: Perubahan Spalletti, Nasihat Totti

Kroasia Vs Italia: Perubahan Spalletti, Nasihat Totti

Internasional
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Swiss Vs Jerman

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Swiss Vs Jerman

Internasional
Persebaya Belajar dari Musim Lalu, Coba Bersiap dengan Lebih Rapi

Persebaya Belajar dari Musim Lalu, Coba Bersiap dengan Lebih Rapi

Liga Indonesia
Ketika Harga Makanan dan Minuman Naik Saat Gelaran Euro 2024...

Ketika Harga Makanan dan Minuman Naik Saat Gelaran Euro 2024...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com