Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Presiden Esports 2021 Resmi Dimulai, Total Hadiah Rp 2 Miliar

Kompas.com - 09/10/2021, 19:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Piala Presiden Esports 2021 resmi dimulai hari ini, Sabtu (9/10/2021). Lebih dari 61.784 atlet esports Tanah Air turut serta dan diperkirakan jumlah peserta itu akan terus bertambah.

Penyelenggaraan Piala Presiden Esports edisi kali ini mengusung konsep artistik “Land of Wonders”.

Tujuannya adalah untuk mengenalkan berbagai ragam budaya, keindahan alam, dan nilai-nilai luhur yang menjadi identitas Bangsa Indonesia.

Konsep tersebut tervisualisasikan apik dalam seremoni kick-off Piala Presiden Esports 2021, yang disiarkan oleh salah satu stasiun televisi Indonesia hari ini.

Ketua Pelaksana Piala Presiden Esports 2021 Rangga Danu Prasetyo menjelaskan, usai kick-off, turnamen akan memasuki pertandingan-pertandingan di babak kualifikasi untuk enam cabang game.

Baca juga: Piala Presiden Esports 2021 Siap Digelar, Game Lokal Turut Dipertandingkan

Keenam game tersebut adalah eFootball PES, Free Fire, Lokapala (game lokal), Mobile Legends, PUBG Mobile dan MPL Gaming.

Babak kualifikasi akan berlangsung hingga tanggal 28 November mendatang dan terbagi dalam enam regional wilayah yaitu; Regional Sumatera, Regional Kalimantan, Regional Sulawesi, Regional Jawa, Regional Bali NTT NTB, dan Regional Maluku Papua.

“Dengan enam game yang dipertandingkan di Piala Presiden Esports 2021, antusiasme peserta dan publik esports mengalami peningkatan yang luar biasa," ucap Rangga, dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Ini menunjukkan bahwa esports merupakan cabang olahraga yang sangat digemari di Indonesia," imbuhnya.

"Semoga melalui kejuaraan ini, kita mampu mendapatkan atlet-atlet terbaik yang kelak mengharumkan Indonesia di turnamen level dunia,” tutur Rangga.

Baca juga: EVOS Umumkan Kerja Sama untuk Mendorong Ekosistem Esports Indonesia

Selain trofi, para atlet dan tim yang bertanding akan berjuang memperebutkan total prize pool senilai total Rp 2 miliar dan kesempatan untuk menapaki karier yang lebih besar lagi di industri esports.

Menariknya lagi, Piala Presiden Esports 2021 tidak hanya terbatas di level nasional saja, melainkan sampai ke ranah global.

Pada grand final, yang rencananya digelar di Nusa Dua, Bali, pada 19 Desember mendatang, akan ada pertandingan level internasional yang secara khusus mendatangkan tim esports kelas dunia.

Kepastian Bali menjadi venue final Piala Presiden Esports 2021 tak terlepas dari upaya pemerintah memulihkan sektor pariwisata yang terpuruk imbas pandemi Covid-19.

Dengan mengakomodasi keelokan alam dan budaya Indonesia, khususnya Bali ke panggung Piala Presiden Esports 2021, diharapkan menjadi daya tarik dan membuka mata publik esports mancanegara terhadap Indonesia.

Baca juga: PUBG Mobile Jadi Nomine Esports Game dan Esports Mobile Game of The Year

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Liga Indonesia
Hasil Man City Vs Man United: Berjaya di Wembley, MU Juara Piala FA!

Hasil Man City Vs Man United: Berjaya di Wembley, MU Juara Piala FA!

Liga Inggris
Timnas Indonesia Putri Tantang Singapura, Satoru Mochizuki Lihat Ada Kemajuan

Timnas Indonesia Putri Tantang Singapura, Satoru Mochizuki Lihat Ada Kemajuan

Timnas Indonesia
HT Man City Vs Man United: Gvardiol Blunder, Bocah 19 Tahun Bawa MU Unggul 2-0

HT Man City Vs Man United: Gvardiol Blunder, Bocah 19 Tahun Bawa MU Unggul 2-0

Liga Inggris
Guardiola Yakin Kompany Sukses di Bayern, Pelatih Masa Depan Man City

Guardiola Yakin Kompany Sukses di Bayern, Pelatih Masa Depan Man City

Bundesliga
Hasil Bali United Vs Borneo FC 0-0: 1 Kartu Merah, Asap Flare, Tanpa Gol

Hasil Bali United Vs Borneo FC 0-0: 1 Kartu Merah, Asap Flare, Tanpa Gol

Liga Indonesia
Xavi Ditendang Barcelona, Ucap Janji seperti Messi

Xavi Ditendang Barcelona, Ucap Janji seperti Messi

Liga Spanyol
Hasil Sprint Race MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia Crash, Espargaro Menang, Marquez Kedua

Hasil Sprint Race MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia Crash, Espargaro Menang, Marquez Kedua

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Ke Final, Siap Hadapi Tekanan Fan Tuan Rumah

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Ke Final, Siap Hadapi Tekanan Fan Tuan Rumah

Badminton
Link Live Streaming Man City Vs Man United, Kickoff 21.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs Man United, Kickoff 21.00 WIB

Liga Inggris
Persib Vs Madura United: Hodak Analisis Sape Kerrab, Tim Pekerja Keras

Persib Vs Madura United: Hodak Analisis Sape Kerrab, Tim Pekerja Keras

Liga Indonesia
Erick Thohir Ungkap Isi Pembicaraan Saat Bertemu Shin Tae-yong dan Istri

Erick Thohir Ungkap Isi Pembicaraan Saat Bertemu Shin Tae-yong dan Istri

Timnas Indonesia
Man City Vs Man United, Guardiola Fokus, Segala Kemungkinan Bisa Terjadi

Man City Vs Man United, Guardiola Fokus, Segala Kemungkinan Bisa Terjadi

Liga Inggris
Man City Vs Man United, MU Punya 'Masalah Mewah', Ten Hag Dibuat Pusing

Man City Vs Man United, MU Punya "Masalah Mewah", Ten Hag Dibuat Pusing

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024: Aleix Espargaro Pole, Bagnaia Kedua

Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024: Aleix Espargaro Pole, Bagnaia Kedua

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com