Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari Ekshibisi Esports PON XX Papua, Bukan Olahraga "Kaleng-kaleng"

Kompas.com - 28/09/2021, 08:37 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Rangkaian Ekshibisi Esports Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 yang digelar di Jayapura, Papua, resmi ditutup oleh Dewan Pembina Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) Bambang Soesatyo.

Dalam sambutan penutupan Esports PON XX, Bambang mengatakan Esports bukanlah olahraga kaleng-kaleng, melainkan ada potensi yang besar dalam gelaran kompetisi esports di Indonesia.

Esports, menurut, dia, bisa membangkitkan perekonomian Indonesia yang tengah terpuruk akibat pandemi Covid-19.

"Ini bukan olahraga 'kaleng-kaleng', ini olahraga yang bisa memberikan kontribusi besar bagi perekonomian nasional," ujar Bambang dalam siaran pers yang diterima saat menutup Ekshibisi Esports PON XX di Lapangan Hoki Indoor, Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, Sabtu (26/9/2021).

Baca juga: Esport Jadi Alternatif Raih Penghasilan

Bamsoet, yang merupakan Ketua MPR RI itu, mengapresiasi atlet yang telah berkontribusi dalam ajang Ekshibisi Esports PON XX Papua 2021.

Bamsoet juga menyampaikan pesan dari Ketua Esports Indonesia, Jenderal Polisi (Purn) Budi Gunawan, yang menyebut atlet-atlet esports Indonesia adalah tunas-tunas bangsa yang akan mengharumkan nama negara pada masa yang akan datang.

"Khusus bagi atlet dapat salam dari ketua umum PB Esports Bapak Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan, beliau menyampaikan kepada saya bahwa kalian adalah tunas-tunas bangsa yang akan membawa nama besar Indonesia dan memberikan berkontribusi pada Indonesia pada masa yang akan datang," ujar Bamsoet di hadapan peserta Ekshibisi Esports PON XX.

Bamsoet mengatakan, tantangan esports Indonesia akan semakin besar dalam event-event internasional.

Selain itu, esports dinilai juga akan menjadi ladang pendapatan negara serta membuka banyaknya lapangan pekerjaan.

"Esports Indonesia menjadi bagian fundamental dari pengembangan dan kemajuan industri digital nasional yang berpotensi menyumbang pendapatan negara sekitar 1,7 dollar AS atau Rp 25 triliun per tahun," tuturnya.

Bamsoet kemudian menyerukan agar seluruh insan yang terlibat dalam esports Indonesia untuk berkolaborasi dan bersinergi demi menjadikan esports Indonesia berbicara banyak di kancah internasional.

"Kami serukan untuk insan esports nasional untuk siap berkolaborasi dan bersinergi untuk menjadikan esports Indonesia makin aktratif, kreatif, berprestasi, dan berpotensi secara ekonomi," ujarnya.

Baca juga: PB Esport Indonesia Gelar Vaksinasi dan Baksos di Papua

Sementara itu, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Marciano Norman mengatakan, semenjak PBESI disahkan sebagai anggota KONI Pusat, kemajuannya dinilai sangat cepat dan pesat.

Marciano menyebut kerja keras dari PBESI layak dengan hadirnya esport pada ajang Ekshibisi PON XX Papua 2021.

"Saya rasa apa yg mereka tampilkan pada ekshibisi ini adalah satu wujud kerja keras dan betapa mereka yang ada dalam organisasi PBESI Esports dan para atlet-atletnya memang punya tekad selalu jadi yang terbaik," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com