Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Basket Putri Indonesia Akan Tampil di FIBA 3x3 U23 World Cup

Kompas.com - 18/08/2021, 00:05 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Perbasi

KOMPAS.com - Timnas basket 3x3 putri Indonesia bakal tampil di ajang FIBA 3x3 U23 World Cup 2021, yang dijadwalkan bergulir pada 11-15 Oktober mendatang di Mongolia.

Sekjen PP Perbasi Nirmala Dewi mengatakan bahwa mengikuti turnamen kelompok umur adalah keuntungan bagi para pebasket muda Indonesia.

“Mengikuti even dunia di level kelompok umur akan hadirkan banyak keuntungan bagi perkembangan bola basket nasional kita," kata Nirmala, dalam rilis Perbasi yang diterima Kompas.com, Selasa (17/8/2021).

"Para atlet muda kita terasah kemampuannya. Bertambahnya jam terbang diharapkan akan berpengaruh pada membaiknya mental tanding mereka ke depannya,” imbuhnya.

Persiapan timnas basket 3x3 putri U23 Indonesia akan dimulai pada 18 Agustus 2021, bertempat di GOR Cahaya Lestari, Surabaya.

Para pemain yang dipanggil PP Perbasi sudah melalui proses yang benar sesuai arahan FIBA.

Baca juga: Perbasi Kirim Timnas Basket Indonesia ke FIBA 3x3 U18 World Cup

Dalam prosesnya, FIBA memberikan daftar nama-nama pemain putri U23 Indonesia yang sudah terdaftar di FIBA 3×3.

Dari seluruh nama terdaftar hanya ada 20 nama yang dinyatakan layak oleh FIBA untuk dipilih memperkuat Timnas Indonesia.

Namun, hampir ke-20 nama tersebut sudah terdaftar di Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua akhir tahun ini, membela daerah mereka masing-masing.

Situasi ini direspons PP Perbasi dengan berkomunikasi dengan Pengprov yang terlibat di PON.

Ini karena jadwal yang bentrok dengan agenda PON tidak hanya FIBA World Cup U23 3×3 tapi juga FIBA Women’s Asia Cup dengan PON.

Akhirnya, dari komunikasi ini muncul nama Nathania Claresta Orville dan Jasmine Isabelle Farr yang tidak terlibat di PON.

Baca juga: FIBA Asia Cup 2021 Ditunda, TC Timnas Indonesia Dihentikan Sementara

“Kami harus mencari minimal empat nama lagi untuk didaftarkan ke FIBA guna mengikuti event World Cup tersebut tapi hanya boleh memilih tetap dari list kelayakan yang diberikan oleh FIBA," ucap Penanggung Jawab Timnas Basket 3×3 Putri U23 Christopher Tanuwidjaja.

"Hingga akhirnya ada pemberitahuan dari Pengprov Jatim yang mengkonfirmasi Jovita E. Simon tidak lagi terlibat dalam PON oleh Pengprov Jatim,” ucapnya menambahkan.

Namun, Christopher mengaku bahwa pihaknya tetap harus mengajukan beberapa nama lain untuk memenuhi quota, sehingga dari seluruh list yang diberikan oleh FIBA.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com