Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Olimpiade Tokyo, Cara Jepang Menghormati Atletnya

Kompas.com - 01/07/2021, 20:05 WIB
Josephus Primus

Penulis

Sumber Kyodonews

TOKYO, KOMPAS.com - Pemerintah Jepang mempunyai cara tersendiri untuk menghormati atletnya yang memenangi medali emas Olimpiade maupun Paralimpik Tokyo.

"Kami menyediakan kotak surat khusus," kata Presiden dan CEO Perusahaan Negara Pos (Japan Post Co) Kazuhide Kinugawa awal pekan ini.

Awalnya, boks itu berwarna merah.

"Kami mengganti kota itu dengan warna emas," kata Kinugawa.

Baca juga: Olimpiade Tokyo, Laga Tanpa Penonton Masih Jadi Opsi

Kotak surat itu akan tersedia di rumah atlet pemenang.

"Kotak berwarna emas itu juga akan kami tempatkan di pemusatan latihan," ucap Kazuhide Kinugawa.

Miraitowa, maskot Olimpiade Tokyo 2020, memegang obor Olimpiade dalam upacara yang menandai satu tahun sebelum dimulainya Olimpiade di Tokyo pada 24 Juli 2019.BEHROUZ MEHRI Miraitowa, maskot Olimpiade Tokyo 2020, memegang obor Olimpiade dalam upacara yang menandai satu tahun sebelum dimulainya Olimpiade di Tokyo pada 24 Juli 2019.

Pada kotak berwarna emas tersebut, akan tertulis nama pemenang medali, nama cabang olahraga yang diikuti, dan nama daerah tempat tinggal atlet di Jepang.

"Nama-nama akan tertulis dalam Bahasa Inggris dan tulisan Braille," imbuh Kazuhide Kinugawa.

Sementara, untuk para atlet yang meraih kemenangan dalam bentuk tim, pada kotak berwarna emas itu akan disematkan juga nama pelatih.

Pemandangan umum ini menunjukkan pintu masuk ke Village Plaza (kiri) dengan bangunan di Olympic Village (kanan) di seberangnya, selama tur media Village Plaza dan Olympic Village untuk Olimpiade Tokyo 2020 di Tokyo pada 20 Juni 2021 .BEHROUZ MEHRI Pemandangan umum ini menunjukkan pintu masuk ke Village Plaza (kiri) dengan bangunan di Olympic Village (kanan) di seberangnya, selama tur media Village Plaza dan Olympic Village untuk Olimpiade Tokyo 2020 di Tokyo pada 20 Juni 2021 .

Upaya yang dilakukan Japan Post Co pernah dilakukan perusahaan pos milik negara Inggris, Royal Mail Group (RMG).

RMG mengecat ulang 110 kotak surat menjadi berwarna emas pada Olimpiade dan Paralimpik London 2012 sebagai bentuk penghormatan bagi para atlet Inggris yang meraih medali kemenangan.

"Kotak pos ini menarik minat para suporter dan wisatawan," kata pernyataan Sekretaris Kabinet Inggris.

Pasangan ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada saat tampil dalam ajang Simulasi Olimpiade Tokyo 2020.Dok. PBSI Pasangan ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada saat tampil dalam ajang Simulasi Olimpiade Tokyo 2020.

Sementara itu, memulai vaksinasi bagi pekerja Olimpiade dan Paralimpik Tokyo pada Jumat (18/6/2021), pemerintah Jepang mematok target harian vaksinasi.

Lokasi vaksinasi ada di gedung utama pemerintah Kota Tokyo.

"Targetnya adalah 2.500 orang divaksinasi setiap hari," kata pernyataan Tokyo 2020.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com