Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Starting Grid F1 GP Perancis, Max Verstappen Ungguli Hamilton

Kompas.com - 20/06/2021, 17:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber F1,Speedweek

KOMPAS.com - Pebalap Red Bull Racing Honda, Max Verstappen, berhasil mengungguli sang juara bertahan Lewis Hamilton (Mercedes) di starting grid balapan Formula 1 GP Perancis.

Pada F1 GP Perancis yang dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Paul Ricard, Le Castellet, Minggu (20/6/2021) pukul 20.00 WIB itu, Max Verstappen akan memulai balapan dari pole position atau posisi terdepan.

Dia unggul satu peringkat atas Lewis Hamilton yang bakal memulai balapan F1 GP Perancis dari posisi kedua.

Sementara itu, posisi ketiga starting grid GP Perancis ditempati oleh rekan setim Hamilton, Valtteri Bottas.

Baca juga: F1 GP Singapura 2021 Batal akibat Pandemi Covid-19

Starting Grid untuk balapan GP Perancis ini diketahui setelah para pebalap merampungkan sesi kualifikasi pada Sabtu (19/6/2021).

Pada kualifikasi GP Perancis itu, Max Verstappen menjadi pebalap tercepat dengan catatan waktu lap 1 menit 29,990 detik.

Dia unggul 0,258 detik atas Hamilton yang mencatatkan waktu lap 1 menit 30,248 detik.

Bagi Max Verstappen, ini merupakan pole position kelima yang ia raih selama berkarier di Formula 1.

Khusus musim 2021, Max Verstappen sudah dua kali meraih pole position. Sebelumnya, dia merebut posisi start terdepan pada GP Bahrain.

Baca juga: Dramatis, Max Verstappen Raih Pole Position Perdana di F1 Musim Ini

Setelah meraih pole position pada GP Perancis, Max Verstappen tampak senang.

Terlebih, Sirkuit Paul Ricard yang merukan venue GP Perancis dikenal sebagai treknya Mercedes.

Namun, Max Verstappen mampu mematahkan pandangan tersebut dengan mengungguli dua pebalap Mercedes, termasuk Lewis Hamilton.

"Sejujurnya, saya merasa kami akan mengalami kesulitan melawan Mercedes," kata Verstappen setelah merampungkan sesi kualifikasi, dikutip dari Speedweek.

"Biasanya Mercedes sangat kuat di Le Castellet, jadi lebih baik kami meraih posisi pertama di grid," ujar Verstappen.

Baca juga: Pebalap Indonesia Didukung Tim Pencetak Bintang F1, Cari Pengalaman sampai ke Italia

"Tidak ada poin Kejuaraan Dunia hari ini (saat kualifikasi), tapi ini masih menjadi hari yang menyenangkan," tutur Verstappen menambahkan.

Lebih lanjut, Verstappen mengungkapkan target pada balapan F1 GP Perancis.

Dia ingin menebus kegagalan ketika tampil pada seri sebelumnya, GP Azerbaijan, Minggu (6/6/2021).

Pada GP Azerbaijan, Verstappen yang sejatinya start dari posisi ketiga harus rela finis di peringkat ke-18.

"Saya harus menebus sesuatu di sini, yang saya lewatkan di Baku (Azerbaijan). Saya ingin 25 poin itu untuk kemenangan," ujar Verstappen.

Baca juga: Hasil F1 GP Azerbnaijan: Patah Hati Verstappen, Sejarah bagi Aston Martin

Berikut Starting Grid F1 GP Perancis, Minggu (20/6/2021):

1. Max Verstappen (Red Bull Racing Honda)
2. Lewis Hamilton (Mercedes)
3. Valtteri Bottas (Mercedes)
4. Sergio Perez (Red Bull Racing Honda)
5. Carlos Sainz (Ferrari)
6. Pierre Gasly (Alphatauri Honda)
7. Charles Leclerc (Ferrari)
8. Lando Norris (McLaren Mercedes)
9. Fernando Alonso (Alpine Renault)
10. Daniel Ricciardo (McLaren Mercedes)
11. Esteban Ocon (Alpine Renault)
12. Sebastian Vettel (Aston Martin)
13. Antonio Giovinazzi (Alfa Romeo)
14. George Russell (Williams Mercedes)
15. Mick Schumacher (Haas Ferrari)
16. Nicholas Latifi (Williams Mercedes)
17. Kimi Raikkonen (Alfa Romeo)
18. Nikita Mazepin (Haas Ferrari)
19. Lance Stroll (Aston Martin)
20. Yuki Tsunoda (Alphatauri Honda)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com