KOMPAS.com - Giornata ke-24 Liga Italia 2020-2021 menyajikan laga akbar antara tuan rumah AS Roma dan sang tamu AC Milan.
Laga AS Roma vs AC Milan itu akan dihelat di Stadion Olimpico, Roma, Minggu (28/2/2021) atau Senin dini hari WIB.
Duel dua kesebelasan diprediksi bakal berjalan sengit karena mempertemukan tim jago kandang dan tim yang kuat ketika melakoni laga tandang.
Melansir Transfermarkt, AS Roma menjadi tim dengan catatan kandang terbaik di Liga Italia musim ini.
Dari 12 laga home, I Giallorossi belum pernah kalah. Mereka meraup sembilan kemenangan dan tiga hasil imbang.
Baca juga: AS Roma Vs AC Milan, Pertarungan Menuju Liga Champions
Total, AS Roma meraup 30 poin kandang, lebih dari separuh poin keseluruhan mereka di klasemen Liga Italia musim ini (44 poin).
Catatan kandang Roma lebih baik dari Inter Milan (28 poin), Juventus (26), dan rival sekota mereka Lazio (23).
Sebelum menjamu AC Milan dini hari nanti, Roma menjalani laga kandang terbaru mereka pada giornata ke-22 melawan Udinese.
Pertandingan tesebut digelar pada 14 Februari dan berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan AS Roma.
Baca juga: AS Roma Vs AC Milan, Stefano Pioli Cadangkan Sang Kapten?
Berikut catatan kandang AS Roma di Serie A musim ini:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.