Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bob Arum Bantah Tawaran Uang ke Deontay Wilder Supaya Membatalkan Duel Vs Tyson Fury

Kompas.com - 16/04/2020, 14:00 WIB
Alsadad Rudi,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Promotor Top Rank, Bob Arum, membantah ada tawaran uang ke Deontay Wilder agar ia bersedia membatalkan duel ulangnya melawan Tyson Fury.

Deontay Wilder mengalami kekalahan TKO dari Tyson Fury dalam tujuh ronde di MGM Grand Arena, Las Vegas, Nevada, AS, Minggu (23/2/2020).

Hasil tersebut membuat Wilder kehilangan gelar juara WBC, yang berhasil ia pertahankan 10 kali, ke tangan Fury.

Setelah menerima kekalahan pertama dalam karier, Wilder ingin membalas dendam kepada Fury dengan mengajukan klausul duel ulang lagi.

Akan tetapi, Wilder diminta untuk menghentikan niatnya melakoni laga trilogi melawan Fury.

Sebab, promotor Matchroom Boxing, Eddie Hearn, menginginkan pertarungan unifikasi Anthony Joshua vs Tyson Fury.

Meski begitu, Bob Arum menyangkal rumor bahwa petinju berusia 34 tahun itu bakal menerima kompensasi supaya mundur dari duel kontra Fury.

Baca juga: Deontay Wilder Ungkap Jalani Operasi Usai Kalah dari Tyson Fury

"Sama sekali tidak ada," kata Arum kepada IFL TV dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Wilder ingin melawan Fury lagi. Dia tidak menunjukkan kepada kita atau siapa pun bahwa dia mau minggir."

"Pertanyaan selanjutnya adalah siapa yang akan membayarnya untuk minggir? Siapa pun di staf kami belum mengangkat kemungkinan ini."

"Sejauh yang kami ketahui, kami berpikir ke depan untuk pertandingan Fury-Wilder ketiga," katanya menambahkan.

Tyson Fury menjatuhkan Deontay Wilder pada ronde kelima laga kelas berat untuk Sabuk Juara WBC dan Lineal di MGM Grand Arena, Las Vegas, 22 Februari 2020.AFP/AL BELLO Tyson Fury menjatuhkan Deontay Wilder pada ronde kelima laga kelas berat untuk Sabuk Juara WBC dan Lineal di MGM Grand Arena, Las Vegas, 22 Februari 2020.

Pria berusia 88 tahun ini juga menilai bahwa pertandingan tinju setidaknya akan mengalami penundaan.

Arum juga memberitahu perihal bulan pertandingan ketiga Fury vs Wilder.

"Saya pikir pertandingan itu akan jatuh ke musim gugur serta pertarungan Fury vs Wilder akan bisa dilihat bulan Oktober," ujar Arum.

"Saya pikir pertandingan itu berjalan seperti yang dipikirkan banyak orang, (Anthony) Joshua dan Fury adalah pemenangnya. Mereka akan bertanding tahun depan," ucapnya melanjutkan. (Fauzi Handoko Arif)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

 Indonesia Open 2024: Coach Irwansyah Akan Evaluasi Performa Anak Asuhnya

Indonesia Open 2024: Coach Irwansyah Akan Evaluasi Performa Anak Asuhnya

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Akan Memberikan Yang Terbaik

Timnas Indonesia Vs Irak: Jordi Amat Akan Memberikan Yang Terbaik

Timnas Indonesia
Persebaya Panaskan Bursa Transfer Sembari Nunggu Regulasi Resmi Liga 1 Musim Depan

Persebaya Panaskan Bursa Transfer Sembari Nunggu Regulasi Resmi Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Bandung bjb Tandamata Ganti Asing, Momen Manfaatkan Status Tuan Rumah

Bandung bjb Tandamata Ganti Asing, Momen Manfaatkan Status Tuan Rumah

Sports
Titisan Maradona Jadi Pondasi Penting Proyek Conte di Napoli

Titisan Maradona Jadi Pondasi Penting Proyek Conte di Napoli

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Liga Indonesia
Tekad Shin Tae-yong Memburu Pemain Keturunan Berkualitas

Tekad Shin Tae-yong Memburu Pemain Keturunan Berkualitas

Timnas Indonesia
Indonesia Open 2024: Wakil Tuan Rumah Berguguran, Ahsan/Hendra Kirim Pesan Semangat

Indonesia Open 2024: Wakil Tuan Rumah Berguguran, Ahsan/Hendra Kirim Pesan Semangat

Badminton
Fajar/Rian Usai Disingkirkan Leo/Daniel di Indonesia Open: Tak Sesuai Harapan…

Fajar/Rian Usai Disingkirkan Leo/Daniel di Indonesia Open: Tak Sesuai Harapan…

Badminton
Janji Antonio Conte Usai Ditunjuk Jadi Pelatih Napoli

Janji Antonio Conte Usai Ditunjuk Jadi Pelatih Napoli

Liga Italia
APPI Tidak Memberikan Bantuan Hukum jika Ada Pemain Profesional Terbukti Keroyok Wasit

APPI Tidak Memberikan Bantuan Hukum jika Ada Pemain Profesional Terbukti Keroyok Wasit

Liga Indonesia
Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Faktor Kekalahan Jonatan di Indonesia Open 2024, Buru-buru dan Kurang Tenang

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Hasil Indonesia Open 2024, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian

Badminton
Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Indonesia Vs Irak: Singa Bukan Hanya Ali Jasim, Garuda Perlu Seni Bertahan

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang 'Comeback'

Hasil Indonesia Open, Ahsan/Hendra Menang "Comeback"

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com