Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Kualifikasi Formula E Jakarta 2023, Gunther Rebut Pole untuk Race 2

KOMPAS.com - Pebalap Maserati MSG Racing, Maximilian Gunther, kembali merebut pole position atau posisi terdepan untuk balapan kedua (Race 2) Formula E Jakarta 2023.

Maximilian Gunther berhak meraih pole position setelah menjadi pebalap terbaik dalam rangkaian kualifikasi Formula E Jakarta yang berlangsung di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Minggu (4/6/2023).

Bagi Maximilian Gunther, ini menjadi pole position kedua yang ia raih dalam ajang Formula E Jakarta 2023.

Sebelumnya, dia juga meraih posisi terdepan untuk balapan pertama (Race 1), Sabtu (3/6/2023).

Jalannya Kualifikasi Formula E Jakarta 2023

Kualifikasi Formula E Jakarta 2023 dimulai dengan penampilan 22 pebalap yang terbagi menjadi dua grup, A dan B.

Adapun masing-masing grup berisi 11 pebalap yang kemudian beradu kecepatan untuk menempati empat peringkat teratas.

Pebalap yang menempati empat posisi teratas di masing-masing grup, berhak melaju ke tahap selanjutnya.

Sementara itu, para pebalap yang gagal menduduki empat posisi teratas akan diurutkan berdasarkan ranking di grup masing-masing.

Setelah para pebalap berjuang mencatatkan waktu lap terbaik, muncul delapan rider dari Grup A dan B yang berhak melaju ke babak selanjutnya.

Keempat pebalap yang lolos dari Grup A adalah Jake Dennis, Sacha Fenestraz, Mitch Evand, dan Jake Hughes.

Lalu, dari Grup B, terdapat Maximilian Gunther, Edoardo Mortara, Pascal Wehrlein, dan Stoffel Vandoorne.

Setelah merampungkan fase grup, delapan pebalap dengan catatan waktu terbaik itu kembali bersaing di tahap selanjutnya yang menggunakan sistem gugur, dari babak perempat final hingga final.

Maximilian Gunther yang berhasil meraih pole position, menampilkan performa gemilang dari babak perempat final.

Dia sukses memenangi perempat final kontra Stoffel Vandoorne berkat catatan waktu lap 1 menit 7,939 detik.

Setelah itu, Maximilian Gunther kembali meraih kemenangan pada semifinal kontra, Edoardo Mortara, sehingga berhak melaju ke final kualifikasi.

Pada final kualifikasi, Maximilian Gunther beradu kecepatan dengan Jake Dennis.

Hasilnya, Maximilian Gunther menang dengan catatan waktu lap 1 menit 7,753 detik.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/06/04/12064538/hasil-kualifikasi-formula-e-jakarta-2023-gunther-rebut-pole-untuk-race-2

Terkini Lainnya

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke