Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Skuad Meksiko di Olimpiade Tokyo 2020

KOMPAS.com - Meksiko menjadi salah satu dari 16 tim yang berlaga pada cabang olahraga (cabor) sepak bola Olimpiade Tokyo 2020.

Tim sepak bola Meksiko lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 setelah menjadi juara Kualifikasi Zona Amerika Tengah dan Utara (CONCACAF).

Pada pertandingan final, timnas U-23 Meksiko berhasil mengalahkan Honduras dengan skor 2-1.

Hasil tersebut membuat tim sepak bola Meksiko selalu lolos ke Olimpiade dalam tiga edisi terakhir.

Adapun, prestasi terbaik Meksiko di cabor sepak bola Olimpiade adalah meraih medali emas pada Olimpiade London 2012.

Pada partai puncak cabor sepak bola Olimpiade London 2012, Meksiko sukses merebut medali emas usai mengalahkan tim unggulan Brasil dengan skor 2-1.

Pada saat itu, skuad U-23 Meksiko dihuni oleh pemain-pemain muda potensial semisal Hector Herrera, Marco Fabian, Giovani dos Santos, dan Raul Jimenez.

Medali emas Olimpiade London 2012 merupakan gelar pertama Meksiko pada ajang pesta olahraga internasional terbesar di dunia tersebut.

Kini, Meksiko mengusung misi mengulangi prestasi tersebut pada Olimpiade Tokyo 2020.

Salah satu bintang timnas Olimpiade Meksiko saat ini adalah Diego Lainez yang bermain untuk klub La Liga, Real Betis.

Pada musim lalu, Lainez yang masih berusia 21 tahun mampu membukukan 25 penampilan di semua kompetisi bersama Real Betis.

Selain Diego Lainez, Meksiko juga memiliki penyerang Alexis Vega yang sudah mencetak dua gol pada Olimpiade Tokyo 2020.

Sementara itu, untuk nama senior di skuad Meksiko untuk Olimpiade Tokyo 2020 ada tiga nama yaitu kiper Guillermo Ochoa, gelandang Luis Romo, dan striker Henry Martin.

Pada Olimpiade Tokyo 2020, Meksiko telah memastikan satu tempat di perempat final dengan status runner-up Grup A.

Mengoleksi enam poin, Meksiko mengakhiri babak penyisihan Grup A di bawah sang juara grup sekaligus tuan rumah, Jepang, yang mengumpulkan sembilan poin.

Pada perempat final sepak bola Olimpiade Tokyo 2020, Meksiko akan menghadapi Korea Selatan di Stadion Yokohama, Sabtu (31/7/2021).

Skuad Timnas Meksiko di Olimpiade Tokyo 2020

No Nama Posisi Usia Klub Asal
1 Luis Malagón Kiper 24 Necaxa
13 Guillermo Ochoa* Kiper 35 América
22 Sebastián Jurado Kiper 23 Cruz Azul
2 Jorge Sánchez Bek 23 América
3 César Montes Bek 24 Monterrey
4 Alberto Angulo Bek 23 Atlas
5 Johan Vásquez Bek 21 UNAM
6 Vladimir Loroña Bek 22 Tijuana
12 Adrián Mora Bek 23 Juárez
14 Érick Aguirre Bek 24 Monterrey
7 Luis Romo* Gelandang 26 Cruz Azul
8 Carlos Rodríguez Gelandang 24 Monterrey
10 Diego Lainez Gelandang 21 Real Betis
15 Uriel Antuna Gelandang 23 Guadalajara
16 José Joaquín Esquivel Gelandang 23 Juárez
17 Sebastián Córdova Gelandang 24 América
19 Ricardo Angulo Gelandang 24 Guadalajara
20 Fernando Beltrán Gelandang 23 Guadalajara
21 Roberto Alvarado Gelandang 22 Cruz Azul
9 Henry Martín* Penyerang 28 América
11 Alexis Vega Penyerang 23 Guadalajara
18 Eduardo Aguirre Penyerang 22 Santos Laguna

*Pemain overage (senior/di atas 23 tahun)

https://www.kompas.com/sports/read/2021/07/29/09400048/skuad-meksiko-di-olimpiade-tokyo-2020

Terkini Lainnya

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Liga Lain
Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Pelatih Persib Ungkap 'Masalah' Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Pelatih Persib Ungkap "Masalah" Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Liga Indonesia
Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Liga Indonesia
Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam 'Menembus Garis Batas'

Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam "Menembus Garis Batas"

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Badminton
Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Liga Indonesia
PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

Liga Indonesia
Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke