Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Jenis Vakuola beserta Fungsinya

Kompas.com - 05/02/2024, 19:00 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

KOMPAS.com Vakuola adalah organel sel terikat membran yang dimiliki oleh semua sel hewan dan tumbuhan. Vakuola terbagi menjadi empat jenis. Apa saja jenis-jenis vakuola?

Empat jenis vakuola adalah:

Baca juga: Vakuola: Pengertian dan Fungsinya

Vakuola getah

Jenis vakuola yang pertama adalah vakuola getah. Vakuola getah adalah kantung cairan yang terbuat dari membran permeabel selektif yang bernama tonoplas.

Di dalamnya terdapat cairan yang disebut sebagai getah vakuola.

Dilansir dari Biology Discussion, cairan tersebut berisi garam mineral, gula, asam amino, ester, protein, produk limbah, dan pigmen antosianin yang larut dalam air.

Vakuola getah berfungsi memfasilitasi pertukaran zat antara sitoplasma dan lingkungan sekitarnya.

Ketika sel tumbuhan dewasa, vakuola getah biasanya menyatu dan membentuk vakuola sentral yang besar.

Baca juga: Mengapa Vakuola Tumbuhan Berukuran Besar?

Vakuola makanan

Jenis vakuola selanjutnya adalah vakuola makanan. Vakuola makanan biasanya dimiliki oleh protozoa dan beberapa hewan tingkat rendah.

Vakuola makanan adalah organel yang digunakan oleh protozoa untuk mencerna makanannya seperti perut intraseluler.

Dilansir dari Biology Dictionary, untuk mencerna makanan vakuola bersatu dengan lisosom sehingga enzim pencernaan dalam lisosom tumpah.

Enzim inilah yang akan mencerna berbagai nutrisi seperti gula, asam amino, dan lipid yang diperlukan oleh protozoa.

Baca juga: Fungsi Lisosom bagi Sel Makhluk Hidup

Vakuola kontraktil

Vakuola kontraktil adalah jenis vakuola yang ditemukan pada alga dan Protista yang hidup di ekosistem air tawar.

Dilansir dari Microbe Notes, vakuola kontraktil memiliki membran yang dapat diperluas juga dilipat. Sehingga, vakuola kontraktil dapat mengembang dan menyusut.

Vakuola kontraktil berfungsi menjaga osmoregulasi karena di ekosistem air tawar, air cenderung masuk ke dalam sel.

Vakuola dapat menampung air tersebut. Lalu, mengempis untuk mengeluarkan kelebihan air sehingga sel tidak pecah.

Baca juga: Adaptasi Osmoregulasi Ikan Air Laut dan Ikan Air Tawar Terhadap Garam

Vakuola gas

Jenis vakuola yang terakhir adalah vakuola gas atau vakuola udara.

Vakuola gas dimiliki oleh beberapa prokariota. Vakuola gas adalah organel terikat membrran yang dapat menyimpan udara atau gas di dalamnya.

Vakuola gas berfungsi memberikan dan menyesuaikan daya apung, enambah kekuatan mekanik, juga melindungi prokariota dari radiasi berbahaya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Skola
5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

Skola
Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Skola
Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Skola
Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Skola
Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Skola
Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Skola
Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Skola
Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Skola
Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com