Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Kalimat Transitif?

Kompas.com - 02/11/2023, 10:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Kalimat adalah satuan bahasa terkecil yang dapat digunakan untuk mengungkapkan pikiran secara lisan maupun tulisan.

Berdasarkan verbal tidaknya sebuah kalimat, kalimat dapat dibagi menjadi tiga jenis. Salah satunya, yakni kalimat transitif.

Apa itu kalimat transitif?

Pengertian kalimat transitif

Dilansir dari buku Morfosintaksis Bahasa Makassar (2021) oleh Asriani Abbas, kalimat transitif adalah kalimat yang verbanya memerlukan obyek sebagai pendampingnya.

Kebalikan dari kalimat transitif ialah intransitif, yakni kalimat yang tidak membutuhkan obyek sebagai pendampingnya.

Pengertian kalimat transitif adalah kalimat yang predikatnya diikuti obyek, baik satu maupun dua obyek.

Baca juga: 15 Contoh Kalimat Aktif Transitif

Menurut Tim Presiden Eduka dalam buku Tes CPNS 2014 Edisi Lengkap (2014), kalimat transitif adalah kalimat yang berobyek.

Jenis kalimat ini dibagi lagi menjadi dua, yakni kalimat ekstransitif yang berobyek satu, dan dwitransitif yang membutuhkan dua obyek.

Kesimpulannya, apa itu kalimat transitif? Kalimat transitif adalah kalimat yang predikatnya membutuhkan obyek.

Atau bisa juga diartikan bahwa kalimat transitif adalah kalimat yang berobyek.

Ciri-ciri kalimat transitif

Berikut ciri-ciri kalimat transitif:

  • Kalimat transitif membutuhkan obyek
  • Pola kalimatnya terdiri dari subyek, predikat, dan obyek
  • Tanpa kehadiran obyek, kalimat transitif tidak akan lengkap bahkan menjadi salah
  • Kalimat transitif bisa diubah menjadi kalimat pasif, karena predikatnya mempunyai obyek.

Baca juga: Kalimat Aktif Transitif: Pengertian dan Contohnya

Agar lebih memahaminya, berikut contoh kalimat transitif:

  • Pemerintah akan memasok semua kebutuhan lebaran
  • Dewi mencarikan adiknya pekerjaan
  • Lani memetik buah mangga
  • Ayah mengecat pagar rumah
  • Ibu memasak nasi goreng
  • Adik bermain boneka
  • Kakak minum susu cokelat
  • Theo menendang bola
  • Pemerintah akan mengadakan pemilu pada 2024
  • Siska membeli baju dan celana panjang
  • Aris menggoreng ayam
  • Tina membeli bakso dan mi ayam.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com