Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenis-jenis Dimensi Diferensiasi Produk

Kompas.com - 12/07/2023, 12:00 WIB
Serafica Gischa

Editor

  • Rancangan produk

Rancangan menjadi salah satu potensi cara yang paling ampuh untuk mendiferensiasikan dan memposisikan produk dan jasa perusahaan.

Rancangan juga merupakan faktor yang akan sering menjadi keunggulan perusahaan, yaitu sebagai totalitas fitur yang mempengaruhi penampilan dan fungsi produk tertentu yang disyaratkan oleh pelanggan.

Baca juga: Aplikasi Pati pada Berbagai Produk Pangan

Dimensi diferensiasi produk lainnya

Disadur dari buku Manajemen Pemasaran (2012) oleh M Mursid, dimensi suatu diferensiasi produk, sebagai berikut:

  • Analisis diferensiasi produk

Mengarah terhadap pembeda produk tersebut dengan yang lainnya melalui jenis, bentuk, kegunaan, manfaat serta keunikan.

  • Analisis diferensiasi sumber daya manusia

Sumber daya manusia adalah komponen penting dalam strategi diferensiasi marketing. Karena faktor sumber daya manusia sangat menentukan maju atau tidaknya sebuah perusahaan atau perbankan.

  • Analisis diferensiasi proses

Proses lebih mencakup bagaimana cara perusahaan melayani permintaan tiap konsumennya, mulai dari konsumen melakukan kegiatan transaksi hingga akhirnya mereka mendapatkan apa yang mereka inginkan.

  • Analisis diferensiasi fisik

Tampilan fisik akan menjelaskan bahwa penataan bangunan dari suatu perusahaan atau perbankan. Apakah perusahaan tersebut menggunakan interior yang unik, tata letak yang menarik, desain ruangan yang indah, dan lain sebagainya.

Baca juga: 3 Contoh Produk Teknologi yang Menggunakan Magnet

  • Analisis diferensiasi saluran atau promosi

Menitikberatkan terhadap kegiatan pendistribusian produk melalui promosi baik secara online maupun online seperti media sosial, web, internet, iklan televisi, dan lain sebagainya.

Selain itu juga, banyak yang dapat dilakukan dalam kegiatan promosi ini serta cangkupannya yang luas membuat promosi hanya memerlukan ide atau kreativitas yang tinggi supaya menarik nasabahnya.

  • Analisis diferensiasi harga

Menekan terhadap posisi harga yang disesuaikan dengan kualitas produk tersebut yang dibagi dengan biaya-biaya sehingga harga yang tertanam sesuai serta berbeda dengan produk lainnya.

  • Analisis diferensiasi tempat

Mengacu pada tata letak atau lokasi strategis perusahaan yang mudah dijangkau dari berbagai sudut kota atau wilayah, akan tetapi untuk diferensiasinya sendiri yaitu lebih ke segi tata letak ruangan yang berbeda serta memiliki konseptual tersendiri bisa menjadi keunikan yang membuat nasabah datang langsung ke bank lebih nyaman.

Baca juga: Produk Elektronik dengan Kendali Otomatis: Macam dan Manfaatnya

 

Suka baca tulisan-tulisan seperti ini? Bantu kami meningkatkan kualitas dengan mengisi survei Manfaat Kolom Skola

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com