Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Macam-macam Penyakit yang Menyerang Usus Manusia

Kompas.com - 01/10/2022, 08:30 WIB
Silmi Nurul Utami

Editor

Oleh: Yopi Nadia, Guru SDN 106/IX Muaro Sebapo, Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.com - Sistem pencernaan merupakan salah satu komponen tubuh manusia yang berperan penting dalam proses mencerna dan penyerapan gizi.

Karena memiliki fungsi yang sangat vital, tentunya kesehatan dari sistem pencernaan harus dijaga dengan baik.

Adapun, salah satu organ dalam sistem pencernaan yang bisa bermasalah yaitu bagian usus.

Usus memiliki peran penting dalam sistem pencernaan manusia. Penyerapan sari-sari makanan dilakukan di usus. Jika usus mengalami gangguan, maka sistem pencernaan tidak akan berjalan dengan baik.

Macam-macam penyakit yang menyerang usus manusia adalah diare, sembelit, inflammatory bowel disease dan syndrome, usus buntu, hingga radang usus. 

Baca juga: Mekanisme Pencernaan yang Berlangsung dalam Usus 12 Jari

Berikut penjelasannya: 

Diare

Diare merupakan kondisi tubuh di mana frekuensi buang air besar (BAB) meningkat yang disertai dengan keluarnya feses bertekstur encer.

Adapun gejala lainnya yang mengiringi diare antara lain perut terasa keram, mual, kembung, hingga terdapat darah pada tinja.  

Diare merupakan gangguan sistem pencernaan yang penyebabnya cukup beragam mulai dari efek samping obat makan-makanan yang terkontaminasi dengan virus atau bakteri hingga karena adanya prosedur medis.

Sembelit 

Sembelit adalah keadaan di mana frekuensi buang air besar pada seseorang kurang dari biasanya.

Baca juga: Mengenal 5 jenis Penyakit Diare

Orang yang terkena sembelit biasanya akan buang air besar kurang dari tiga kali selama seminggu disertai tekstur feses yang yang cukup keras.

Penyakit ini disebut juga konstipasi yang bisa terjadi karena beberapa hal seperti kurang minum air putih, kurang makan makanan berserat hingga pengaruh obat-obatan.

IBD (inflammatory bowel disease)

Merupakan kondisi di mana terdapat luka yang kronis pada saluran cerna usus besar. Penyakit IBD digolongkan menjadi dua macam yakni penyakit kolitis ulseratif dan penyakit crohn.

Orang yang menderita penyakit IBD akan mengalami sakit perut, demam, diare, buang air besar disertai darah, Kelelahan, penurunan berat badan hingga malnutrisi.

Baca juga: 5 Penyakit pada Mulut Manusia

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com