Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Queerbaiting: Pengertian dan Asal-usulnya

Kompas.com - 06/05/2022, 10:30 WIB
Aldila Daradinanti,
Vanya Karunia Mulia Putri

Tim Redaksi

Dilansir dari buku Queerbaiting and Fandom: Teasing Fans through Homoerotic Possibilities (2019) karya Joseph Brennan, istilah queerbaiting dipopulerkan dalam budaya penggemar lalu diangkat oleh pers populer, sehingga menarik diskusi dan kritik akademis.

Sekitar 2013, Misha Collins, seorang produser, mengomentari adegan homoerotisme pada serial karyanya. Ia menyebut adegan tersebut dengan sebutan "lip service".

Hal ini pun menjadi kontroversi di antara penggemar. Mereka memaknai komentar tersebut sebagai pengakuan Misha Collins mengenai praktik hubungan homoseksual atau queer serta queebaiting.

Kemudian penggemar menggunakan istilah queerbaiting untuk menggambarkan serial, pemasaran, atau tindakan produser yang terlibat dalam "bentuk aktivisme queer". Itu menjadi istilah baru yang muncul sekitar 2010, dan telah diadopsi oleh para penggemar.

Singkatnya, kata "queer" merujuk pada kelompok kaum non-heteroseksual atau LGBTQ+. Sementara "baiting" merupakan bentuk kata kerja "bait" yang secara kasar berarti mencoba menjebak dengan semacam trik atau penipuan.

Baca juga: Apa Bedanya Jenis Kelamin dengan Gender?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com