Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tata Cara Penulisan Daftar Pustaka yang Benar

Kompas.com - 30/03/2022, 14:00 WIB
Serafica Gischa

Editor

Oleh: Nolilita, Guru SMPN Binaan Khusus, Kota Dumai, Riau

 

KOMPAS.com - Dalam suatu penulisan dibutuhkan rujukan dari beberapa referensi agar tulisan kita bisa diterima oleh para pembaca. Referensi ini yang sering kita kenal dengan daftar pustaka.

Daftar pustaka adalah sebuah daftar yang berisikan berbagai sumber bacaan untuk dijadikan dasar informasi dalam mengerjakan tugas.

Sumber informasi yang akan digunakan bisa berasal dari berbagai media, buku, jurnal, artikel, internet, skripsi, dan lainnya bisa dijadikan rujukan dalam membuat tugas atau tulisan.

Perlu kita ketahui bahwa ada beberapa fungsi penting dari penulisan daftar pustaka yaitu  untuk menginformasikan kepada para pembaca. Sehingga pembaca dapat mempercayai terkait kebenaran tulisan yang kita buat.

Selain itu, daftar pustaka juga sebagai sarana menghargai penyedia informasi rujukan, maka tulisan kita tidak terindikasi sebagai plagiat.

Baca juga: Membedah Nilai Kehidupan dalam Buku Fiksi

Penulisan daftar pustaka yang benar salah satunya berisi beberapa keterangan mengenai sumber rujukan yang kita digunakan, mulai dari nama penulis, tahunterbit, judul tulisan, kota penerbit, dan penerbit. Penulisan dafar pustaka sering disingkat dengan kata NATAJUKOBIT.

Secara umum, format penulisan daftar pustaka semua kata harus diawali huruf kapital. Berikut penulisannya dengan susunan:

Nama penulis (.) (Tahun terbit) (.) Judul buku (.) Kota penerbit: Nama Penerbit

Banyaknya keterangan yang terdapat di daftar pustaka bertujuan supaya pembaca bisa mengetahui dasar penulisan dan dari mana sumber itu bisa diakses.

Tata cara penulisan daftar pustaka

Berikut tata cara penulisan daftar pusata berdasarkan jenis sumber yang benar, yaitu: 

Daftar pusata bersumber dari buku 

Apabila kita akan menggunakan referensi atau rujukan dalam bentuk buku, adapun format daftar pustaka yang benar seperti berikut ini :

[Nama belakang penulis, nama depan penulis. (Tahun). Judul buku (ditulis miring). Tempat kota terbit: penerbit.] 

Contohnya: Arikunto, S. (2002). Dasar-dasar evaluasi pendidikan (Vol. 4). Jakarta: Bumi Aksara

Jika nama penulis ada dua orang, tulis nama penulis kedua tanpa terbalik dan dihubungkan dengan kata “dan”.

Misalnya: Sumantri,  Mulyani dan Permana  Johar. (2000). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi.

Daftar pustaka bersumber dari jurnal

Ketika kita ingin menambahkan daftar pustaka dengan menggunakan jurnal sebagai sumber rujukan materi susunan penulisan daftar pustakanya adalah:

[Nama belakang penulis, nama depan penulis. (Tahun terbit). Judul artikel jurnal. Nama jurnal, volume, (nomor/issue), Halaman.]

Contoh: Alwi Asegaf. (2017). Teori Komunikasi Dasar: Definisi, Fungsi, Ciri-Ciri, dan Manfaat. Jurnal Ilmu Komunikasi, 9(2), 13-17.

Baca juga: Apa Dampak Negatif jika Generasi Muda tidak Suka Membaca Buku?

Daftar pustaka bersumber dari website

Apabila ingin mengambil rujukan dari suatu website di internet seperti artikel dan sebagainya, kita bisa menggunakan format daftar pustaka sebagai berikut:

[Nama belakang penulis, nama depan penulis. (Tahun Terbit). Judul artikel website. Tanggal diakses, Link URL website.]

Contoh: Ridwan, Muhammas. (2021). Contoh Daftar Pustaka dari Buku, Makalah, Jurnal, Internet dan Wawancara. Diakses pada 28 Maret 2022, dari penerbitbukudeepublish.com/contoh-daftar-pustaka/.

Daftar pustaka bersumber dari skripsi

Apabila ingin menggunakan skripsi sebagai bahan rujukan, kita bisa menulis daftar pustakanya dengan format sebagai berikut :

[Nama belakang penulis, nama depan penulis. Tahun terbit. Judul pustaka. Jenis pustaka. Kota Perguruan Tinggi: Nama Perguruan Tinggi]

Contohnya: Arga, Muhammad. 2010. Analisis Pengelolaan Limbah Pabrik Menjadi Kerajinan Tangan Studi Kasus di Kota Malang. Skripsi. Malang: Universitas Negeri Malang.

Baca juga: Cara Meningkatkan Kegemaran Membaca Buku

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com