Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tenaga Eksogen: Pengertian dan Jenisnya

Kompas.com - 08/03/2022, 18:46 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis


KOMPAS.com – Permukaaan bumi dibentuk oleh dua jenis tenaga, salah satu yang utamanya adalah tenaga eksogen. Apa saja yang termasuk tenaga eksogen? Di bawah ini yang tergolong tenaga eksogen adalah:

  • Pelapukan
  • Pengikisan
  • Sedimentasi
  • Pergerakan massa

Pengertian tenaga eksogen

Namun, apakah sebenarnya yang dimaksud dengan tenaga eksogen? Tenaga eksogen adalah tenaga pembentuk permukaan bumi yang berasal dari luar bumi.

Tenaga eksogen bersumber dari tenaga di atas permukaan bumi, bukan dari dalam bumi. Hasil bentukan tenaga eksogen berbagai bentang alam yang terdapat di permukaan bumi sekarang.

Baca juga: Tenaga Pembentuk Muka Bumi

Jenis-jenis-tenaga eksogen

Untuk lebih memahami tentang tenaga eksogen dan contoh bentang alam yang terbentuk karenanya. Berikut adalah jenis-jenis tenaga eksogen!

Pelapukan

Dilansir dari National Geographic, pelapukan adalah penguraian atau pelarutan batuan dan mineral di permukaan bumi oleh agen pelapukan.

Agen pelapukan berasal dari bagian luar permukaan bumi, sehingga pelapukan termasuk ke dalam tenaga ekosgen pembentuk permukaan bumi.

Berdasarkan agen pelapukannya, pelapukan dibagi menjadi pelapukan fisik atau pelapukan mekanis, pelapukan kimia, dan pelapukan biologis.

Baca juga: Perbedaan Perubahan Kimia dan Fisika

Pelapukan fisik adalah proses penguraian atau pemecahan tanpa melibatkan perubahan kimia. Misalnya, pelapukan oleh air, air laut, angin, curah hujan, dan topografi yang curam.

Pelapukan kimia adalah penguraian yang mengubah struktur molekul mater sebelumnya. Misalnya, hidrasi mineral, hidrolisis, pelapukan asam akibat pembusukan tanaman dan hewan, juga pelapukan kapur oleh asam yang membentuk ekosistem karst.

Pelapukan biologis adalah pelapukan yang disebabkan oleh makhluk hidup. Misalnya, pelapukan akibat aktivitas mikroorganisme, terpecahnya tanah oleh akar tumbuhan, juga terpecahnya batu karena diinjak oleh makhluk hidup.

Pengikisan

Jenis tenaga eksogen pembentuk permukaan bumi selanjutnya adalah pengikisa, atau yang lebih dikenal sebagai erosi. Dilansir dari Encyclopedia Britannica, erosi adalah pemindahan material permukaan dari kerak bumi yang terkikis secara alami.

Baca juga: Jenis-Jenis Erosi

Seperti halnya pelapukan, pengikisan juga disebabankan oleh berbagai agen. Erosi dapat disebabkan oleh air, udara, angin, gelombang laut, dan juga es.

Bersama dengan sedimentasi dan pelapukan, erosi membentuk berbagai bentang alam di permukaan bumi.

Sedimentasi

Tenaga eksogen selanjutnya adalah sedimentasi. Sedimentasi adalah proses pengendapan zat menjadi sedimen yang membentuk berbagai bentang alam di permukaan bumi.

Partikel-partikel kecil yang dihasilkan dari pelapukan dan erosi. Kemudian terbawa dan mengalami sedimentasi. Partikel-partikel tersebut mengendap dan seiring berjalannya waktu endapan tersebut makin besar. Sehingga, dapat membentuk berbagai permukaan bumi.

  • Sedimentasi dibagi menjadi empat jenis bergantung penyebabnya.
  • Sedimentasi akuatis yang disebabkan oleh air.
  • Sedimentasi aeolis yang disebabkan oleh angin.
  • Sedimentasi marine yang disebabkan oleh air laut.
  • Sedimentasi glasiel yang disebabkan oleh es atau gletser.

Baca juga: Sedimentasi: Pengertian dan Jenis-jenisnya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Skola
Budi Daya Tanaman Obat

Budi Daya Tanaman Obat

Skola
Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Jawaban dari Soal 'Suatu Daerah Pada Worksheet'

Jawaban dari Soal "Suatu Daerah Pada Worksheet"

Skola
20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

Skola
25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

Skola
Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Skola
2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

Skola
Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Skola
Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com