Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pola Pewarisan Sifat: Gen Letal

Kompas.com - 25/11/2020, 14:17 WIB
Silmi Nurul Utami,
Rigel Raimarda

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com/SILMI NURUL UTAMI Achondroplasia

Gen Letal Dominan

Dilansir dari Lumen Learning, gen letal dominan adalah gen yang dapat menyebabkan kematian dalam kondisi homozigot ataupun heterozigot.

Gen letal dominan bersifat jarang ditemukan dan mematikan secara perlahan saat mencapai usia dewasa. Contoh gen letal dominan adalah penyakit Huntington dan thalassemia.

Baca juga: Struktur dan Fungsi Kromosom: Sentromer, Lokus Gen Sampai Telomer

KOMPAS.com/SILMI NURUL UTAMI Pewarisan penyakit Huntington

Dari gambar terlihat bahwa pada kondisi heterozigot, gen penyakit Huntington tetap terekspresikan sehingga tidak ada carier pada penyakit gen letal dominan.

Penyakit Huntington membuat penderitanya mengalami kelaianan otak setelah usia reproduksinya. Dilansir dari Medline Plus, penderita penyakit Huntington hanya bertahan hidup 15 hingga 20 tahun setelah gejala penyakitnya terlihat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com