Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Unsur Utama dalam Tari dan Penjelasannya

KOMPAS.com - Tari merupakan kesenian yang menampilkan gerakan tubuh sesuai irama musik, guna mengekspresikan perasaan sang penari.

Seni tari terbentuk dari beberapa unsur utama. Perpaduan unsur-unsur tersebut akan menciptakan tarian yang indah dan gemulai.

Apa saja unsur utama dalam tari?

Unsur-unsur tari

Secara umum, ada dua unsur tari, yakni unsur utama (esensial atau pokok) serta unsur penunjang (pendukung).

Sebutkan dan jelaskan unsur utama dalam tari! 

Menurut I Gede Suwantana dalam buku Pendidikan dan Nilai Agama Hindu (2023), unsur utama dalam tari adalah wiraga, wirama, dan wirasa.

Berikut penjelasan unsur-unsur tarinya:

  • Wiraga (raga) 

Seorang penari harus mampu menonjolkan gerakan tubuh yang dinamis, ritmis, juga indah di hadapan penonton.

Ada dua jenis gerakan dalam seni tari, yakni gerak murni dan maknawi.

Gerak murni adalah gerak yang tidak memiliki makna tertentu. Sedangkan gerak maknawi memiliki makna atau maksud tertentu.

  • Wirama (irama) 

Dilansir dari buku Koreografi Seni Tari Berkarakter Islami untuk Anak Sekolah Dasar (2019) karya Arina Restian, unsur utama dalam tari adalah irama (wirama).

Penari harus menampilkan tariannya dengan diiringi musik. Irama musik inilah yang membuat tarian menjadi lebih hidup, harmonis, serta indah.

Selain itu, ketukan dan tempo dalam irama musik juga bisa menjadi pertanda bagi penari, kapan mereka harus berhenti atau bergerak.

  • Wirasa (rasa) 

Dalam unsur tari ini, penari berusaha menyampaikan perasaannya kepada penonton lewat ekspresi dan gerakan tubuh.

Karena itulah, pendalaman karakter sangat penting. Jika hal ini sudah tercapai, penari akan lebih mudah mengekspresikan karakter dan perasaannya.

https://www.kompas.com/skola/read/2024/01/03/080000669/3-unsur-utama-dalam-tari-dan-penjelasannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke