Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Telpon atau Telepon, Mana Penulisan yang Benar?

KOMPAS.com - "Telpon itu sudah berdering sejak lima menit yang lalu. Namun, Melody tetap bergeming menatap telponnya." 

Kata telpon sering kita gunakan untuk menjelaskan aktivitas di mana dua orang atau lebih sedang berbincang dengan bantuan alat komunikasi.

Menurutmu, sudah benarkah penulisan kata telpon dalam kalimat di atas? Menurutmu, mana penulisan yang benar, telpon atau telepon?

Telpon atau telepon

Dilansir dari buku Karya Tulis Ilmiah Sosial (2016) oleh Yunita T. Winarto dkk, kata telpon adalah bentuk tidak baku dari kata telepon.

Banyak masyarakat Indonesia yang lebih sering menggunakan kata telpon ketimbang telepon. Karena mungkin pelafalannya jauh lebih singkat atau ringkas.

Perlu dipahami bahwa kata telfon, telephon, telpon, dan telepun juga tidak baku. Karena bentuk bakunya yang benar adalah kata telepon.

Jika kita menelusuri kata telpon dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), hasil penelusuran akan mengarah pada kata telepon.

Menurut KBBI, kata telepon berarti pesawat dengan listrik dan kawat, untuk bercakap-cakap antara dua orang yang berjauhan tempatnya.

Kata telepon bisa juga diartikan sebagai bentuk percakapan yang disampaikan dengan pesawat telepon.

Selain telpon dan telepon, kata yang masih sering salah penulisannya adalah hutang dan utang, indera dan indra, nasehat dan nasihat, serta piyama dan piama.

Menjawab pertanyaan di atas, penulisan kata telpon dalam kalimat tersebut masih salah. Karena menggunakan kata telpon.

Adapun penulisannya yang benar adalah "Telepon itu sudah berdering sejak lima menit yang lalu. Namun, Melody tetap bergeming menatap teleponnya."

Kesimpulannya, penulisan kata telepon yang benar tetaplah telepon. Karena kata telepon adalah bentuk baku dari kata telpon.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/08/31/080000069/telpon-atau-telepon-mana-penulisan-yang-benar-

Terkini Lainnya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Jawaban dari Soal 'Suatu Daerah Pada Worksheet'

Jawaban dari Soal "Suatu Daerah Pada Worksheet"

Skola
20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

Skola
25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

Skola
Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Skola
2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

Skola
Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Skola
Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Contoh Kalimat Expressing Apology

Contoh Kalimat Expressing Apology

Skola
Passive Voice dalam Simple Past Tense

Passive Voice dalam Simple Past Tense

Skola
Bagaimana Halogen Bereaksi dengan Logam Alkali?

Bagaimana Halogen Bereaksi dengan Logam Alkali?

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke