Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Contoh Kerja Sama ASEAN di Bidang Industri

KOMPAS.com - ASEAN (Association of Southeast Asian Nations) adalah himpunan negara-negara di Asia Tenggara.

Sebelas negara yang tergabung dalam ASEAN menjalin kerja sama di berbagai bidang, guna mempermudah aktivitas dalam negeri juga internasional.

Adapun, salah satu bentuk kerja samanya adalah di bidang industri.

Kerja sama industri negara ASEAN ini memudahkan kesebelas negara dalam memenuhi kebutuhan, juga membantu negara lain yang memerlukan pertolongan terkait industri.

Contoh industri kerja sama negara ASEAN

Salah satu kerja sama antarnegara ASEAN di bidang industri berikut ini adalah PT ASEAN Aceh Fertilizer.

Perusahaan ini bergerak di bidang produksi pupuk, dan didirikan oleh negara-negara yang tergabung dalam ASEAN.

Tujuan pembentukan perusahaan ini ialah membantu produksi pupuk, di mana hampir semua negara di ASEAN mengandalkan sektor pertanian dan perkebunan.

Dikutip dari buku Kamus Istilah Ekonomi dan Bisnis (2010) oleh Henricus W. Ismanthono, AIJV (ASEAN Industrial Joint Venture) juga termasuk contoh kerja sama ASEAN di bidang industri.

AIJV pertama kali diperkenalkan pada 1983, dan direvisi pada 1987. Bertujuan meningkatkan  nilai investasi di pabrik dalam negeri maupun negara ASEAN.

Selain AIJV, ada juga AICO (ASEAN Industrial Cooperation). Selain berkaitan dengan industri, kerja sama ini juga melibatkan bidang ekonomi.

AICO adalah bentuk kerja sama industri negara ASEAN yang memanfaatkan berbagai sumber daya untuk memproduksi barang.

Kerja sama ini juga ditujukan untuk meningkatkan daya saing perusahaan ASEAN.

Selain ketiga bentuk kerja sama di atas, berikut beberapa contoh industri kerja sama negara ASEAN lainnya:

  • ASEAN Copper Fabrication Project (pabrik tembaga di Filipina)
  • ASEAN Vaccine Project (pabrik vaksin di Singapura)
  • Rock Salt Soda Ash Project (pabrik abu soda di Thailand.

Kesimpulannya, berikut enam contoh kerja sama ASEAN di bidang industri:

  • ASEAN Aceh Fertilizer
  • AIJV (ASEAN Industrial Joint Venture)
  • AICO (ASEAN Industrial Cooperation)
  • ASEAN Copper Fabrication Project
  • ASEAN Vaccine Project
  • Rock Salt Soda Ash Project.

https://www.kompas.com/skola/read/2022/12/30/140000169/6-contoh-kerja-sama-asean-di-bidang-industri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke