Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Contoh Penerapan Sila Pertama Pancasila terhadap Hewan

KOMPAS.com - Pancasila merupakan dasar negara Indonesia yang menjadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari.

Tiap sila memiliki nilai yang bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Tidak hanya kepada sesama manusia, melainkan pada makhluk hidup lainnya beserta lingkungan alam.

Misalnya sila pertama Pancasila yang berbunyi "Ketuhanan Yang Maha Esa". Nilai yang ada di dalam sila tersebut bisa diterapkan kepada manusia, hewan, dan alam sekitar kita.

Menurut Ni Putu Candra Prastya Dewi dalam Buku Ajar Mata Pelajaran Sekolah Dasar PKN dan Pancasila (2020), contoh penerapan sila pertama Pancasila adalah tidak memaksa seseorang untuk memeluk agama tertentu.

Contoh lainnya, yaitu kita menghormati keyakinan dan agama orang lain, serta merawat lingkungan alam sebagai pemberian Tuhan.

Lalu, bagaimanakah contoh penerapan sila pertama terhadap hewan?

Contoh penerapan sila pertama terhadap hewan

Dikutip dari buku Pancasila (2012) karya Suparman, sila pertama Pancasila menegaskan bahwa bangsa Indonesia mengakui adanya Tuhan.

Ini berarti masyarakat bertakwa kepada Tuhan sesuai agama dan kepercayaannya masing-masing. Begitu pula dalam menjalankan kewajiban agamanya.

Dengan demikian, kita sebagai manusia hendaknya mengakui bahwa hewan hadir di dunia ini karena merupakan anugerah Tuhan.

Begitu pula dengan tumbuhan. Kita juga harus mengakui bahwa tumbuhan merupakan makhluk hidup ciptaan Tuhan.

Salah satu contoh penerapan sila pertama terhadap hewan adalah melindungi serta merawat hewan sebagai makhluk ciptaan Tuhan.

Berikut beberapa contoh penerapan sila pertama Pancasila terhadap hewan:

  1. Menyadari bahwa hewan juga merupakan makhluk hidup ciptaan Tuhan, sama seperti manusia
  2. Mensyukuri keberadaan hewan di sekitar kita sebagai anugerah dan pemberian Tuhan Yang Maha Esa
  3. Menjaga hewan
  4. Menyayangi hewan sebagai sesama makhluk hidup.

Contoh penerapan sila pertama terhadap hewan adalah melestarikan hewan dan tidak menyakiti hewan dengan cara apa pun.

https://www.kompas.com/skola/read/2022/07/30/100000269/contoh-penerapan-sila-pertama-pancasila-terhadap-hewan

Terkini Lainnya

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Skola
Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Skola
Fungsi Batang pada Tumbuhan

Fungsi Batang pada Tumbuhan

Skola
Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Skola
Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Skola
Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Skola
Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Skola
5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

Skola
Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Skola
Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Skola
Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke