Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Punya Telinga Lebar, Gajah Juga Mendengar dengan Kaki

Kompas.com - 06/11/2023, 11:00 WIB
Monika Novena,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

Sebuah penelitian yang melibatkan panggilan dengan suara predator melalui pengeras suara di atas tanah menemukan bahwa gajah dengan cepat meninggalkan kawasan itu.

Mengutip dari KQED (15/07/2018), saat suara yang sama ditransmisikan di bawah tanah, gajah-gajah tersebut tetap berada di tempatnya, namun bergerak bergerombol menutup barisan.

Meski memiliki tanggapan yang berbeda, tapi hal ni menunjukkan bahwa kaki dan telinga mereka sama pentingnya dalam memproses dunia di sekitar mereka.

Baca juga: Apakah Fungsi Kumis pada Gajah?

Gajah selalu bergerak dan dapat melakukan perjalanan sejauh 56 kilometer atau lebih dalam sehari untuk mencari makanan dan air.

Keempat kakinya tidak hanya membawa mereka ke tempat yang mereka inginkan, tetapi juga membantu menjaga keselamatan gajah di sepanjang perjalanan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com