Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kuartal III, Lippo Cetak Marketing Sales Rp 1,2 Triliun

Kompas.com - 03/11/2020, 10:05 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Lippo Karawaci Tbk meraup marketing sales untuk lini bisnis pengembangan properti senilai Rp 1,2 triliun pada Kuartal III-2020.

Peluncuran rumah tapak di Lippo Village, Karawaci, Tangerang, untuk pertama kalinya setelah empat tahun melalui proyek Cendana Homes, berkontrbusi besar dalam penjualan marketing, habis terjual dalam hitungan jam.

CEO Lippo Karawaci John Riady menyampaikan pencapaian ini melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (03/11/2020).

Perolehan marketing sales ini melonjak 304 persen dibanding periode yang sama tahun 2019.

"Kami berharap tahun-tahun mendatang ketika evaluasi terhadap perubahan perusahaan, dapat menunjukkan kuartal ini sebagai titik balik di mana lini bisnis properti akan sukses," ujar John.

Baca juga: Lippo Kuasai 1.411 Hektar Lahan Siap Bangun

Secara keseluruhan, sepanjang sembilan bulan Tahun 2020, lini bisnis properti mencatatkan pertumbuhan pendapatan 38,7 persen lebih tinggi dibanding sembilan bulan Tahun 2019.

Pendapatan sembilan bulan 2020 menjadi Rp 2,37 triliun berbanding Rp 1,71 triliun pada 2019. Sementara marketing sales melonjak 100 persen menjadi Rp 2,28 triliun dari sebelumnya Rp 1, 14 triliun.

Hal ini didorong oleh pertumbuhan pendapatan yang kuat dari Cikarang, pengakuan pendapatan Lippo Karawaci untuk serah terima menara Hillcrest dan Fairview di Lippo Village, serta penjualan persediaan.

"Bisnis properti terus menunjukkan kemampuan untuk bertahan yang ditunjukkan dengan marketing sales sembilan bulan pada periode 2020," imbuh John.

Kinerja berbeda dialami lini Real Estate Management & Services yang turun tipis 9,1 persen ke level Rp 6,15 triliun dari sebelumnya Rp 6,76 triliun.

Hal ini terjadi karena rumah sakit, mal dan hotel terus dihadapkan pada kondisi yang menantang akibat dari pandemi.

Kasus baru Covid-19 yang terus meningkat di Indonesia pada kuartal tiga 2020 menyebabkan penutupan hotel yang berkepanjangan, pengunjung mal turun, dan lebih banyaknya dilakukan penanganan pandemi di lini bisnis rumah sakit daripada pasien bisnis inti.

Kendati demikian, secara konsolidasi, pendapatan Lippo Karawaci tidak mengalami perubahan.

Pendapatan konsolidasi pada sembilan bulan 2020 sebesar Rp 8,58 triliun dibandingkan dengan Rp 8,56 triliun tahun 2019.

Sedangkan laba bruto konsolidasian, Lippo Karawaci mencatat Rp 3,32 triliun dari sebelumnya Rp 3,29 triliun.

Adapun hingga Semester I, saldo kas dan setara kas sebesar Rp 4,54 triliun dibandingkan dengan Rp 4,69 triliun pada akhir tahun 2019.

Perseroan meningkatkan posisi kas sebanyak Rp 860 miliar dari pelepasan lindung nilai yang ada dan menggantinya dengan lindung nilai dollar pada Rp 15.000 ke Rp 17.500 pada 1H20.

Inisiatif ini juga diikuti dengan divestasi unit First REIT yang membantu meningkatkan kas sebanyak Rp 249 miliar.

 

"Pelepasan lindung nilai yang proaktif, peluncuran obligasi, retap obligasi dan divestasi First REIT membantu memperbaiki neraca keuangan," kata John.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com