Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rumah Murah di Kabupaten Sorong Masih Rp 200 Jutaan, Ini Pilihannya (I)

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabupaten Sorong terletak di Provinsi Papua Barat Daya yang dikenal sebagai salah satu penghasil minyak bumi.

Daerah ini juga menyediakan ratusan pilihan rumah subsidi yang terdaftar dalam Sistem Informasi Kumpulan Pengembang (Sikumbang) dengan harga Rp 200 jutaan.

Bagi Anda yang tengah mencari rumah murah di Kabupaten Sorong, berikut sejumlah pilihannya:

Tersedia 16 unit rumah subsidi dengan 16 lainnya terjual seharga Rp 219 juta untuk luas bangunan 36 meter persegi dan luas lahan 150 meter persegi.

2. Apernas Residence Aimas

Perumahan ini dikembangkan oleh Kadar Baru Berkah yang berlokasi di Mariat Pantai, Aimas, Kabupaten Sorong.

Terdapat 9 unit rumah murah dengan 11 lainnya seharga Rp 219 juta untuk luas bangunan 36 meter persegi dan luas lahan 150 meter persegi.

3. Griya Loka Permai

Berlokasi di Klamalu, Mariat, Kabupaten Sorong, perumahan ini dikembangkan oleh Tiga Putra Raksasa.

Tersisa 4 unit rumah subsidi dengan 12 lainnya terjual seharga Rp 219 juta untuk luas bangunan 36 meter persegi dan luas lahan 120 meter persegi.

4. Grand Samudra Majener

Berlokasi di Majaran, Salawati, Kabupaten Sorong, perumahan ini dikembangkan oleh Hutama Papua Karya.

Masih tersedia 30 unit rumah murah dengan 14 lainnya terjual seharga Rp 219 juta untuk luas bangunan 36 meter persegi dan luas lahan 150 meter persegi.

5. Green House Regency

Perumahan ini berlokasi di Malasom, Aimas, Kabupaten Sorong yang dikembangkan oleh PT Tunas Rafa Jaya Mandiri.

Masih terdapat 17 unit rumah murah dengan 15 lainnya terjual seharga Rp 219 juta untuk luas bangunan 36 meter persegi dan luas lahan 150 meter persegi.

https://www.kompas.com/properti/read/2024/02/27/073607521/rumah-murah-di-kabupaten-sorong-masih-rp-200-jutaan-ini-pilihannya-i

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke