Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jangan Sembarang, Tiru Cara Benar Bersihkan Wastafel Stainless Steel

Tetapi, Anda harus berhati-hati dengan bahan stainless steel karena dapat dengan mudah tergores.

Sebetulnya, Anda perlu berhati-hati dengan setiap detail pembersihan demi melindungi wastafel tersebut dari noda, goresan, dan kerak.

Lantas, bagaimana cara merawat wastafel dapur dengan material ini? Melansir Home Guides Safe Gate, berikut ini caranya:

1. Singkirkan makanan

Langkah pertama merawat wastafel stainless steel adalah menyingkirkan peralatan dan sisa makanan terlebih dulu.

Lalu, singkirkan makanan dan peralatannya seperti piring, dan spons atau kain basah dari wastafel stainless steel.

Karena, barang-barang ini mengandung bahan kimia yang dapat merusak baja tahan karat seperti asam, garam, maupun bahan pembersih rumah tangga.

2. Bilas

Kedua, bilas wastafel dan keringkan dengan handuk setiap kali digunakan.

Ini berguna untuk membersihkan bahan kimia korosif dari baja dan mencegah endapan mineral yang menumpuk. 

Menggosok wastafel seminggu sekali dapat menghilangkan penumpukan kerak dan goresan ringan.

Gunakan bantalan gosok yang lembut, bukan wol baja atau yang keras.

Perlu diingat agar Anda menghindari penggosokan yang dapat merusak wastafel stainless steel.

4. Disinfeksi

Bersihkan dan disinfeksi wastafel setiap kali mulai kehilangan kilaunya. Kemudian, isi seperempat penuh wastafel dengan pemutih dan air dalam jumlah yang sama.

Kemudian, biarkan dia melarut selama 15 menit, lalu tiriskan dan bilas. Lalu, keringkan bagian samping dan bawah wastafel dengan handuk.

https://www.kompas.com/properti/read/2023/07/02/201153621/jangan-sembarang-tiru-cara-benar-bersihkan-wastafel-stainless-steel

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke