Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Direvitalisasi, Sirkuit Sentul Bakal Jadi West Java International Circuit

Sirkuit berstandar internasional tersebut tepatnya terletak di Desa Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.

Melansir Racing Circuits, Jumat (11/3/2022), proyek pembangunan Sirkuit Sentul dimulai pada akhir Januari 1992.

Pembangunan Sirkuit Sentul pada awalnya ditujukan sebagai pengganti Sirkuit Ancol yang sempat menjadi lokasi Grand Prix Indonesia tahun 1976.

Kala itu, standar Sirkuit Ancol dinilai tidak cocok untuk balap modern, terlebih jika dilihat dari faktor keselamatan.

Desain dan konstruksi Sirkuit Sentul diawasi langsung oleh Ketua FIA Safety Agency saat itu, John Corsmit demi mewujudkan kehadiran sirkuit internasional pertama di Indonesia.

Soft opening Sirkuit Sentul dilaksanakan pada tanggal 6 Desember 1992, sedangkan grand opening-nya dilaksanakan pada 22 Agustus 1993.

Adapun desain Sirkuit Sentul dilaporkan tidak dibuat sesuai dengan rancangan awal. Pasalnya, muncul kekhawatiran akan kemungkinan intrusi sungai di ujung utara lokasi yang memaksa sirkuit dibuat lebih pendek dari perkiraan semula.

Oleh karena itu, Sirkuit Sentul tidak cocok jika digunakan untuk ajang perlombaan F1 karena total panjang lintasan 4,12 kilometer yang tidak sesuai dengan persyaratan.

Meskipun Sirkuit Sentul belum bisa menjadi lokasi terselenggaranya balap mobil kelas satu F1, tetapi lokasi ini pernah menjadi tuan rumah berbagai lomba balap internasional, misalnya MotoGP 1996, MotoGP 1997 dan A1 Grand Prix 2006.

Sirkuit Sentul dikabarkan akan direnovasi dan direvitalisasi pada bulan Agustus tahun 2022. Hal ini disampaikan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

“Tahun depan, di sini akan rebound dan didesain ulang menjadi salah satu sirkuit terbaik dunia, West Java International Circuit,” jelas Ridwan Kamil, dilansir dari Antara, Jumat (11/3/2022).

Komisaris Sirkuit Sentul Tinton Soeprapto mengatakan, perbaikan tersebut telah mendapat pengakuan dari FIA dan FIM dan rencananya akan menjadi venue balap kendaraan bermotor tahun 2023.

https://www.kompas.com/properti/read/2022/03/12/070000821/direvitalisasi-sirkuit-sentul-bakal-jadi-west-java-international

Terkini Lainnya

Bendungan Cijurey Dibangun untuk Irigasi Kabupaten Bogor

Bendungan Cijurey Dibangun untuk Irigasi Kabupaten Bogor

Berita
Libur Panjang Waisak Berakhir, 156.347 Kendaraan Kembali ke Jabotabek

Libur Panjang Waisak Berakhir, 156.347 Kendaraan Kembali ke Jabotabek

Berita
Lalin Meningkat, 58.099 Kendaraan Lintas Tol Bali Mandara

Lalin Meningkat, 58.099 Kendaraan Lintas Tol Bali Mandara

Berita
Cara Tepat Membersihkan Peralatan Stainless Steel di Dapur

Cara Tepat Membersihkan Peralatan Stainless Steel di Dapur

Interior
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Barat Daya: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Barat Daya: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kupang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kupang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kupang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kupang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Rote Ndao: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Rote Ndao: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Pengguna Jalan Tol Wajib Daftar Aplikasi MLFF Cantas

[POPULER PROPERTI] Pengguna Jalan Tol Wajib Daftar Aplikasi MLFF Cantas

Berita
Ternyata, Alat Ini Bisa Bikin Bau Selokan di Rumah Hilang Seketika

Ternyata, Alat Ini Bisa Bikin Bau Selokan di Rumah Hilang Seketika

Umum
Jika Masa Konsesi Berakhir, Jalan Tol Dikelola Siapa?

Jika Masa Konsesi Berakhir, Jalan Tol Dikelola Siapa?

Berita
Ketahui, Dua Cara Terbaik Fengsui Bikin Tidur Nyenyak

Ketahui, Dua Cara Terbaik Fengsui Bikin Tidur Nyenyak

Interior
Lagi, Pasar Modern Paramount Raih Predikat Pasar Percontohan Tangsel

Lagi, Pasar Modern Paramount Raih Predikat Pasar Percontohan Tangsel

Fasilitas
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke