Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petronas Yamaha SRT Resmi Perpanjang Kontrak Morbidelli, Bagaimana dengan Valentino Rossi?

Kompas.com - 13/07/2020, 20:41 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Saat teka-teki nasib masa depan Valentino Rossi yang belum jelas, Petronas Yamaha SRT telah resmi memperpanjang kontrak pebalapnya, Franco Morbidelli.

Franco Morbidelli mendapatkan perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun, sehingga dia tetap akan membela Petronas Yamaha SRT pada MotoGP musim 2021 dan 2022.

Perpanjangan kontrak pebalap asal Italia itu diumumkan secara resmi oleh Petronas Yamaha SRY pada Senin (13/7/2020).

Kabar bertahannya Morbidelli di Petronas SRT sudah berembus sejak lama.

Meskipun kalah bersinar dibandingkan rekan satu timnya, Fabio Quartararo, pebalap didikan akademi Valentino Rossi itu sanggup menunjukkan performa yang meyakinkan.

Morbidelli tujuh kali finis di posisi enam besar pada MotoGP 2019.

Penampilan Morbidelli di sesi kualifikasi juga cukup mengesankan, yakni dengan empat kali start dari baris terdepan (tiga besar).

Baca juga: Dilema Yamaha pada Valentino Rossi, Berjasa Besar tetapi Juga Penghambat Prestasi

Pebalap berdarah Brasil itu menjadi aset penting bagi Petronas Yamaha SRT untuk menjaga stabilitas tim setelah ditinggal Quartararo pada musim depan.

"Kami senang bisa mengonfirmasi bahwa Franky (Franco Morbidelli) akan tetap bersama kami tahun depan," kata Kepala Tim Petronas Yamaha SRT, Razlan Razali, dilansir BolaSport.com dari laman resmi tim.

"Dia adalah seorang pebalap yang sangat bertalenta dan aset yang besar bagi tim ketika kami ingin membangun pondasi pada musim debut kami di MotoGP."

"Franky selalu masuk dalam rencana masa depan kami, jadi sebuah keuntungan bagi kami dan dia untuk bisa memastikan bahwa dia akan membalap bagi kami untuk 2021 dan 2022."

Di sisi lain, Morbidelli mengaku siap menjawab kepercayaan Petronas Yamaha SRT dengan meraih hasil yang lebih baik dari musim sebelumnya.

"Saya akan bekerja keras untuk memberi tim hasil yang bahkan jauh lebih baik daripada musim pertama kami," ujar Morbidelli.

Baca juga: Bantuan Yamaha Setelah Membuang Valentino Rossi

"Saya ingin kembali berlomba untuk menunjukkan potensi kami. Saya sangat senang mendapat kesempatan untuk terus melakukan pekerjaan yang saya sukai bersama tim yang saya cintai."

Bertahannya Franco Morbidelli membuat Petronas Yamaha SRT telah memastikan satu amunisi untuk menghadapi MotoGP musim depan.

Adapun satu tempat lain di tim balap asal Malaysia tersebut digadang-gadang akan menjadi milik mentor Morbidelli, Valentino Rossi.

La Gazzetta dello Sport bahkan mengabarkan bahwa Petronas Yamaha SRT akan meresmikan kepindahan Valentino Rossi pada seri pembuka MotoGP 2020. (Ardhianto Wahyu Indraputra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com